4 Alasan Kamu Patut Coba Kerastase Genesis untuk Atasi Rambut Rontok

18 Juli 2022 21:25 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kerastase Genesis, rangkaian perawatan rambut untuk atasi rambut rontok. Foto: Dok. Kerastase Indonesia
zoom-in-whitePerbesar
Kerastase Genesis, rangkaian perawatan rambut untuk atasi rambut rontok. Foto: Dok. Kerastase Indonesia
ADVERTISEMENT
Ladies, apa kamu pernah panik mendapati rambut rontok saat keramas atau disisir? Masalah rambut rontok adalah hal normal, tapi jika jumlahnya sangat banyak—lebih dari 100 helai per hari, maka kamu perlu mengatasinya dengan serius. Sebagai solusinya, Kerastase Genesis hadir untuk membantu kamu melawan rambut rontok dan patah.
ADVERTISEMENT
Telah hadir di Indonesia sejak tahun 2021, Kerastase Genesis terus mengusung semangat “Never be afraid of falling” untuk menjadi teman perawatan rambut rontok perempuan modern. Kerastase Genesis berharap, rangkaian produknya dapat membuat para perempuan jadi makin percaya diri menjalani kehidupan sehari-hari dengan tampilan rambut yang lebih tebal, sehat, dan kuat.
Bagaimana, Ladies tertarik ingin mengatasi masalah rambut rontok dengan Kerastase Genesis? Yuk, kumparanWOMAN ajak kamu berkenalan lebih lanjut dengan rangkaian Kerastase Genesis dan simak sederet alasan mengapa kamu patut mencobanya.

1. Diklaim dapat mengurangi rambut rontok hingga 91%

Kerastase Genesis bukan hanya sekedar rangkaian produk luxury saja. Namun, juga merupakan hasil riset dan pengembangan teknologi dari L’Oreal Research & Innovation oleh para ahli, mulai dari ahli kecantikan kulit, ahli gizi, penata rambut profesional, hingga para ilmuwan. Tidak heran jika Kerastase Genesis punya klaim dapat membantu mengurangi rambut rontok dan patah hingga 91%.
ADVERTISEMENT

2. Mengandung paduan tiga bahan unggul

Terdapat tiga bahan utama di dalam Kerstase Genesis, yang akan bekerja menutrisi dan melindungi rambut dari masalah kerontokan. Yang pertama adalah Ginger Root untuk membantu meningkatkan sirkulasi darah sehingga kulit kepala terasa sehat dan kuat.
Lalu, ada Edelweiss Native Cells, yang merupakan antioksidan untuk menghidrasi dan melindungi kerusakan pada serat rambut. Bahan terakhir yang tak kalah menjadi unggulan adalah Aminexil 1,5%, yang bekerja melindungi rambut dari kerontokan dini.

3. Memiliki aroma mewah dan segar

Selain bermanfaat untuk menjaga kesehatan rambut dan membantu mengurangi rambut rontok, rangkaian produk Kerastase Genesis juga memiliki aroma khas bergamote deliziosa yang mewah dan segar sehingga dapat membangkitkan semangat di tengah aktivitas yang padat. Spesialnya lagi, aroma tersebut diracik oleh Perfumer kelas dunia, Calice Becker, lho!
ADVERTISEMENT

4. Kini serum Kerstase Genesis hadir dalam kemasan compact

Kerastase Genesis hadir dalam rangkaian produk yang terbilang lengkap, mulai dari sampo, kondisioner, masker, hingga serum. Kabar baiknya, serum Kerastase Genesis kini memiliki kemasan compact 30ml. Ukuran yang lebih kecil ini menjadikannya mudah dibawa saat traveling. Selain itu, cocok menjadi pilihan jika kamu baru pertama kali ingin mencobanya.