4 Fakta tentang Patung Putri Diana yang Akan Dipajang di Istana Kensington

29 April 2021 10:17 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Putri Diana mengenakan topi baret hitam rancangan Stephen Jones di Skotlandia Foto: Instagram @ladydianafan
zoom-in-whitePerbesar
Putri Diana mengenakan topi baret hitam rancangan Stephen Jones di Skotlandia Foto: Instagram @ladydianafan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Patung yang telah lama ditunggu-tunggu untuk menghormati Putri Diana akan segera diresmikan pada 1 Juli 2021 atau tepat di hari ulang tahun ke-60 mendiang Lady Diana. Pada peresmian ini, kedua anak Putri Diana yakni Pangeran William dan Pangeran Harry dijadwalkan akan kembali tampil bersama.
ADVERTISEMENT
Mengutip Cosmopolitan, acara peresmian ini juga akan menyoroti Pangeran William dan Harry yang kabarnya ingin mengesampingkan perbedaan mereka dan lebih fokus untuk menghormati mendiang ibunda mereka, Putri Diana.
Sebelumnya, The Sun juga melaporkan bahwa keduanya telah menandatangani desain akhir patung Putri Diana. Momen ini disebut jadi tanda pertama pemulihan hubungan kakak-adik ini usai wawancara kontroversial Harry dengan Oprah Winfrey pada awal Maret lalu.
Lalu, apa saja sederet hal atau fakta terkait patung Putri Diana yang akan segera diresmikan pada Juli mendatang? Yuk, simak informasinya seperti dikutip dari Cosmopolitan berikut.

1. Akan ditempatkan di tempat favorit Putri Diana

Istana Kensington Foto: AFP/Daniel LEAL-OLIVAS
Patung Putri Diana kabarnya akan ditempatkan di salah satu tempat favorit sang putri di halaman Istana Kensington. Area tersebut dikenal sebagai Sunken Garden. Pada 2017 lalu, Sunken Garden sempat dihias menjadi taman yang indah dan penuh dengan bunga-bunga favorit Putri Diana; seperti bunga scorpion grasses, lili putih, mawar putih, tulip, narcissi, dan aster. Konon, hal ini dilakukan sebagai bentuk penghormatan untuk mendiang Putri Diana pada peringatan 20 tahun kematiannya.
ADVERTISEMENT

2. Diresmikan pada hari ulang tahun Putri Diana ke-60

Putri Diana saat berkunjung ke Kanada, Amerika Serikat Foto: Instagram @ladydianafan
Patung Putri Diana akan diresmikan tepat di hari ulang tahun Diana yang ke-60, yakni 1 Juli 2021 mendatang. Pengumuman peresmian patung ini disampaikan dalam siaran pers yang diunggah Istana Kensington.
“Patung itu akan dipasang di Sunken Garden di Istana Kensington pada 1 Juli 2021, menandai ulang tahun ke-60 sang putri. Para pangeran berharap patung itu akan membantu semua orang yang mengunjungi Istana Kensington untuk merenungkan kehidupan ibu mereka dan warisannya,” bunyi keterangan tersebut.

3. Kesampingkan perbedaan

Pangeran William dan Pangeran Harry selama pemakaman Pangeran Philip, di Windsor, Inggris, April, Sabtu (17/4). Foto: Alastair Grant/Pool via REUTERS
Sejak pasangan Sussex mengumumkan untuk mundur dari anggota senior keluarga kerajaan Inggris, hubungan Pangeran Harry dan Pangeran William pun dikabarkan tidak berjalan baik. Hubungan keduanya bahkan memanas usai wawancara kontroversial Harry dengan Oprah Winfrey.
ADVERTISEMENT
Namun, saat menyetujui desain akhir patung Putri Diana, kedua kakak-adik itu dilaporkan akur dan mengesampingkan perbedaan mereka. “Bahkan, itu (desain patung) telah ditandatangani oleh William dan Harry, itu yang aku tahu,” kata seorang sumber kepada The Sun.

4. Sosok pematung

Putri Diana saat berkunjung ke Indonesia tahun 1989. Foto: AFP/KRAIPIT PHANVUT
Patung Putri Diana dibuat oleh Ian Rank-Broadley. Ia adalah pematung yang terkenal asal Inggris. Sebelumnya, ia juga pernah merancang gambar Ratu Elizabeth II yang digunakan pada koin di Inggris Raya.
“Saya tahu (pematung Ian Rank-Broadley) bekerja sama dengan William dan Harry, jadi saya pikir itu akan luar biasa,” tutup sumber yang tak disebutkan namanya.