Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
4 Kiat Membuat Wajah Glowing Berdasarkan Jenis Kulit Kamu
12 September 2022 14:52 WIB
·
waktu baca 4 menit
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Namun, cara-cara tersebut bisa saja gagal apabila tidak dilakukan sesuai dengan jenis kulit yang kamu miliki. Dikutip dari Vogue, menurut dokter kulit dan ahli kecantikan Dr Jaishree Sharad serta Dr Madhuri Agarwal yang berbasis di Mumbai, India, setiap jenis kulit memiliki teknik perawatan tersendiri agar bisa tampak glowing bercahaya.
Rutinitas perawatan kulit (skin care routine) akan berubah seiring bertambahnya usia dan cuaca karena kulit adalah organ yang dinamis dan kebutuhannya terus berubah. Penting untuk diingat bahwa penggunaan produk skin care tidak akan memberikan hasil yang instan. Oleh sebab itu, kamu harus konsisten menggunakan skin care sampai mendapatkan glowing.
Bagi kamu yang penasaran, kumparanWOMAN telah merangkum beberapa kita untuk memiliki kulit glowing sesuai dengan jenis kulit seperti dikutip dari Vogue.
ADVERTISEMENT
1. Kiat memiliki kulit glowing untuk kulit normal
Bagi pemilik jenis kulit normal yang ingin memiliki tampilan glowing, Madhuri menyarankan untuk menggunakan produk-produk yang hypoallergenic dan non-comedogenic. Selain itu, disarankan juga untuk menggunakan skin care dengan kandungan vitamin C agar kulit bercahaya.
“Skin care routine di siang hari harus dimulai dengan membersihkan kulit. Setelah itu baru menggunakan pelembab dan melindungi dengan tabir surya,” kata Madhuri.
Sementara pada malam hari, Madhuri menjelaskan untuk tidak lupa melakukan double cleansing atau teknik membersihkan wajah dua tahap. Setelah itu, disarankan untuk menggunakan serum berbasis hyaluronic acid dan kemudian mengunci kelembapan kulit dengan moisturizer. Kamu juga bisa melakukan eksfoliasi dua minggu sekali.
2. Kiat memiliki kulit glowing untuk kulit berminyak yang rentan berjerawat
Bagi kulit berminyak yang rentan berjerawat, Agarwal mengimbau untuk tidak pernah melewatkan tahap double cleansing. Hal ini sangat penting untuk mencapai kulit glowing karena bisa membantu mengatasi permasalahan kulit, seperti jerawat dan kulit kusam.
ADVERTISEMENT
“Gunakan pembersih wajah dua kali sehari karena akan membantu menghilangkan kotoran dan minyak yang menyumbat pori-pori,” kata Agarwal.
Disarankan untuk memilih pembersih yang mengandung lidah buaya, ekstrak biji anggur, tea tree oil, glycolic acid atau salicylic acid karena bahan-bahan ini membantu mengontrol minyak.
“Gunakan chemical peeling yang mengandung salicylic acid dua atau tiga kali seminggu untuk mengangkat sel-sel kulit mati. Kemudian jangan lupa aplikasikan toner yang bebas alkohol untuk membersihkan pori-pori secara mendalam,” tutur Agarwal.
Paling penting juga untuk pemilik jenis kulit berminyak untuk tidak pernah mengabaikan pemakaian pelembap yang bisa menghidrasi kulit. Pasalnya kulit akan tampak bercahaya jika dalam keadaan yang terhidrasi.
Agar kulit tidak memproduksi minyak berlebih disarankan untuk menggunakan pelembab berbasis gel. Selain itu, jangan lupa juga untuk menggunakan sunscreen yang memiliki hasil akhir matte dengan formula silikon karena membuat kulit glowing bercahaya tanpa terasa lengket.
ADVERTISEMENT
3. Kiat memiliki kulit glowing untuk kulit kering
Untuk kulit kering, Madhuri menyarankan untuk rutin menggunakan skin care yang melembapkan. Misalnya dengan menggunakan pencuci muka konsistensi krim yang bebas alkohol dan pewangi. Pilih bahan-bahan, seperti ceramide, gliserin, lidah buaya, dan kedelai yang bisa membuat kulit tetap lembap.
Jangan lupa juga untuk tetap melakukan eksfoliasi wajah selama satu kali dalam seminggu untuk mengangkat sel-sel kulit mati sehingga kulit akan tampak glowing.
Jika ingin hasilnya lebih maksimal, coba juga gunakan serum yang mengandung hyaluronic acid dan Vitamin C yang akan membantu menghidrasi dan mencerahkan kulit.
Jaga hidrasi kulit dengan menggunakan pelembab dengan bahan-bahan seperti shea butter, dan ceramide dalam basis krim atau lotion. Akhiri rutinitas pagi dengan tabir surya dalam formula pelembap.
ADVERTISEMENT
4. Kiat memiliki kulit glowing untuk kulit sensitif
Kulit sensitif juga bisa terlihat glowing bercahaya. Cara cukup mudah, yakni dengan melakukan basic skin care dan jangan pernah melewatkan moisturizer.
Agarwal menyarankan untuk fokus menggunakan produk skin care yang bebas alkohol dan pewangi agar terhindar dari iritasi. Gunakan juga pembersih yang sangat ringan, lembut, tidak berbusa untuk mencuci muka dua kali sehari. Hindari tahapan eksfoliasi dan disarankan untuk menggunakan serum dengan kandungan Vitamin E, Omega 3 dan 6 atau glikolipid.
Pilih juga pelembap dengan formula balm yang lebih kental sehingga kulit akan terjaga hidrasinya. Coba gunakan skin care dengan bahan-bahan seperti ceramides, hyaluronic acid, niacinamide atau rosehip.
Nah, itu tadi beberapa cara yang bisa dilakukan untuk membuat tampilan kulit glowing sesuai dengan jenis kulit. Apakah kamu tertarik mencoba, Ladies?
ADVERTISEMENT