5 Aroma Parfum yang Bikin Perempuan Jadi Lebih Menarik di Mata Pria

21 Agustus 2020 10:26 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi parfum. Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi parfum. Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Tak hanya bisa membuat tubuh menjadi lebih segar, ternyata memakai parfum juga bisa menimbulkan perasaan tertentu bagi seseorang. Misalnya seperti bahagia, percaya diri, santai, hingga seksi dan sensual.
ADVERTISEMENT
Menurut laporan dari ELLE, Danielle Fleming, ahli wewangian dan pendiri Note Fragrances, percaya bahwa ada bagian di otak manusia yang terhubung dengan emosi, sehingga aroma-aroma tertentu bisa membuat seseorang merasa terstimulasi, terangsang, bersemangat, bahkan bergairah.
Nah, ternyata ada beberapa aroma parfum yang bisa membuat kamu jadi tampak lebih menarik di mata pria. Bahkan deretan aroma parfum tersebut juga bisa meningkatkan gairah ketika pria menghirupnya dari tubuh perempuan.
Lalu kira-kira aroma apa saja ya yang bisa membuat perempuan jadi lebih menarik dan bisa bikin pria mabuk kepayang? Melansir dari berbagai sumber, berikut kumparanWOMAN telah merangkum lima aroma parfum yang bisa membantu kamu memikat hati para pria.
Ilustrasi parfum. Foto: Shutterstock

1. Vanila

Siapa yang tak menyukai parfum dengan aroma vanila? Vanila memiliki aroma yang lembut, sedikit manis dan tidak membosankan. Christine Nagel, seorang ahli parfum yang membuat rangkaian aroma untuk produk parfum ternama, Jo Malone, mengatakan bahwa vanila memiliki sisi aroma lain yang intense yang bisa membuat penggunanya jadi tampak lebih atraktif.
ADVERTISEMENT
Tak hanya itu saja, ternyata selama ini aroma vanila banyak diragukan oleh orang karena aromanya yang terlalu lembut. Padahal menurut Phil Lempert, pengamat tren dan analis di dunia kuliner, vanila dapat meningkatkan gairah. "Aroma dan rasa vanila dipercaya bisa meningkatkan gairah. Sebagian penelitian juga menemukan fakta bahwa vanila bisa meningkatkan kadar adrenalin dalam darah," ungkap Phil kepada United Press International.

2. Vetiver

Bagi sebagian Anda tentu nama vetiver belum terlalu akrab di telinga. Namun biasanya para pencinta parfum akan merasa lebih familiar setelah menghirup aromanya yang khas.
Vetiver sendiri merupakan tanaman rumput langka yang berasal dari India. Chandler Burr, seorang ahli parfum, mengatakan bahwa vetiver ini memiliki aroma yang hampir mirip dengan serai atau lemongrass. "Aroma vetiver ini bisa hangat seperti daun tembakau, bisa juga beraroma seperti rumput yang baru dihaluskan, atau bisa juga cenderung segar seperti lemon verbena," ungkap Chandler dalam sebuah artikel untuk majalah GQ.
Ilustrasi parfum Foto: Dok. Freepik
Seringnya, vetiver ini dijumpai pada parfum-parfum pria. Tetapi tak jarang juga perempuan suka menggunakan parfum dengan note aroma vetiver. Para ahli pun mengungkapkan, baik saat digunakan oleh pria atau perempuan, aroma vetiver dapat meningkatkan gairah pada keduanya.
ADVERTISEMENT
"Parfum yang bisa digunakan oleh semua gender bisa menghadirkan efek misterius yang menurut saya bisa jadi lebih sensual dan modern," tutur Olivia Giacobetti kepada Vogue.

3. Fruity atau aroma buah-buahan

Meski terkesan sangat feminin dan mungkin memberikan kesan kekanak-kanakan, tetapi aroma fruity atau wangi buah-buahan ini bisa membuat perempuan tampak lebih atraktif lho di mata pria. Melansir Women's Health, Avery Gilbert, P. hD, psikolog sensori, mengatakan bahwa aroma fruity termasuk sangat atraktif.
Hal ini juga diamini oleh pendiri Smell & Taste Treatment and Research Foundation, Alan Hirsch. Ia menganggap wewangian yang memiliki notes dari sesuatu yang bisa dimakan dapat membuat gairah bercinta pria meningkat. Dengan kata lain, saat menggunakan parfum beraroma fruity, kamu bisa jadi lebih menarik di mata pria Ladies. Parfum dengan aroma yang satu ini bisa jadi alternatif untuk kamu yang sedang bingung mencari parfum untuk memikat pria.
ADVERTISEMENT

4. Aroma Musk

Aroma musk juga bisa membuat kamu jadi lebih menarik di mata pria. Meskipun cenderung soft, tapi aroma musk bisa meninggalkan efek yang memabukkan bagi pria. Umumnya musk akan dicampurkan dengan notes fruity atau flowery pada parfum-parfum yang sudah beredar di pasaran.
Ilustrasi Perempuan Pakai Parfum Foto: Dok. Shutterstok
Uniknya lagi, dulu aroma ini diambil dari kelenjar alat kelamin rusa jantan. Kabarnya, aromanya yang begitu menjijikkan berubah menjadi menarik setelah direndam dengan vodka selama beberapa bulan atau bertahun-tahun.
Tapi kamu tak perlu khawatir Ladies, saat ini para pembuat parfum sudah tidak lagi menggunakan bahan tersebut karena tidak etis dan melanggar aturan animal cruelty sebab melibatkan hewan hidup. Kini untuk memproduksi aroma musk, para produsen parfum menggunakan bahan sintetis yang aromanya tetap menjadi favorit banyak perempuan maupun pria.
Ilustrasi parfum dengan aroma woody. Foto: dok. Unsplash

5. Aroma Woody

Tak bisa diragukan lagi, aroma woody sudah menjadi favorit banyak pria. Jadi tak heran saat perempuan memakai parfum dengan aroma woody, bisa dipastikan pria akan langsung terpikat.
ADVERTISEMENT
Parfum dengan aroma yang maskulin ini biasanya mengandung tanaman patchouli yang popularitasnya di dunia parfum sudah tak bisa diragukan lagi. Tak hanya itu, parfum dengan aroma woody ini biasanya juga dipadukan dengan notes mandarine atau jeruk. Sebuah aroma yang menurut Alan Hirsch tak bisa ditolak oleh pria.
Jadi bagaimana Ladies, kamu siap mencoba memikat pria dengan aroma-aroma parfum tersebut?