Untitled Image

5 Cara Mempertahankan Berat Badan setelah Menjalani Diet

27 Oktober 2022 15:38 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mempertahankan berat badan terkadang lebih sulit daripada menurunkannya. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Mempertahankan berat badan terkadang lebih sulit daripada menurunkannya. Foto: Shutterstock
Menjalani proses diet tak sekadar menurunkan berat badan, tapi juga mempertahankannya agar tidak kembali ke berat semula. Namun bagi beberapa orang, cara ini justru lebih sulit, Ladies.
Ada beberapa alasan berat badan mudah naik setelah diet. Salah satu yang paling banyak adalah pembatasan kalori yang berlebihan. Ketika kalori yang masuk tiba-tiba berkurang secara drastis, metabolisme tubuh akan melambat dan mengubah hormon pengatur nafsu makan.
Akibatnya, terjadi penurunan massa otot dan tubuh menyimpan lapisan lemak yang lebih banyak. Sehingga, berat badan cenderung naik.
Oleh sebab itu, diperlukan beberapa cara agar berat badan tetap ideal setelah diet. Tak perlu bingung, Ladies. Lima cara sederhana di bawah ini dapat Anda coba.

Tips dan Trik agar Berat Badan Ideal setelah Diet

1. Jangan melewatkan sarapan

Dalam sebuah studi yang dilansir Healthline, kebanyakan orang lebih bisa mengontrol berat badan mereka jika sarapan. Sebab, melewatkan sarapan justru dapat meningkatkan rasa lapar di siang hari dan membuat kita makan lebih banyak.
Nantinya, asupan harian yang dikonsumsi pun kian bertambah dan usus tidak mampu menyerap nutrisi dengan optimal, Ladies.

2. Perhatikan asupan karbohidrat

Jangan lupa untuk membatasi asupan karbohidrat, seperti nasi dan tepung. Tak hanya menambah berat badan, terlalu banyak mengonsumsinya pun dapat membuat perut buncit.
Ilustrasi diet dengan mengonsumsi sayur dan buah. Foto: Shutterstock

3. Perbanyak serat

Alih-alih memperbanyak karbohidrat, cobalah isi energi dengan mengonsumsi serat. Penelitian menunjukkan, mencukupi kebutuhan serat dapat membantu mengendalikan berat badan. Serat dapat meningkatkan rasa kenyang dan melancarkan pencernaan.
Selain dari sayur dan buah, Anda dapat mengonsumsi Vegeta Scrubber. Mengandung Polidekstrosa dan Psyllium husk, kedua serat ini dapat membantu membersihkan sisa makanan di usus Anda. Dilansir Medical News Today, zat dalam Psyllium dapat membantu mengontrol nafsu makan, sehingga cocok dikonsumsi oleh orang yang tengah diet.
Selain itu, Vegeta Scrubber juga mengandung probiotik (Bacillus coagulans) dan prebiotik (Oligo saccharida) yang dapat membantu melawan bakteri jahat di usus, sehingga kesehatan sistem pencernaan bisa tetap terjaga.
Rasa Vegeta Scrubber pun segar karena terbuat dari jeruk asli. Namun tak perlu khawatir, minuman suplemen ini aman dikonsumsi setiap hari untuk membantu memenuhi asupan serat harian, terutama setelah menjalankan diet.
Vegeta Scrubber bisa didapatkan di toko terdekat, minimarket, supermarket, atau melalui Enesis Official Store di e-commerce kesayangan Anda. Jika butuh layanan pesan antar, Anda dapat memanfaatkan layanan Enesis Home Delivery. Tinggal pesan, bayar, dan tunggu barangnya sampai di rumah.
Dengan Vegeta Scrubber, menjaga berat badan setelah diet jadi lebih mudah, bukan?

4. Olahraga!

Ketika diet dibarengi dengan olahraga, tubuh akan mendapatkan keseimbangan energi. Itu artinya, Anda membakar jumlah kalori yang sama dengan makanan yang telah dikonsumsi. Hal inilah yang dapat mempertahankan berat badan setelah diet.
Cobalah meluangkan waktu minimal 120 menit per minggu untuk berolahraga. Bila sulit memulainya, jangan ragu untuk mengajak keluarga atau teman agar Anda dapat menjalani pola hidup sehat bersama.

5. Terapkan mindful eating

Mindful eating mengacu pada konsep memperhatikan, memberikan perhatian, dan memahami apa yang kita makan. Mulai dari membeli, mempersiapkan, menghidangkan, hingga menyantap makanan. Ketika dilakukan dengan tepat, cara ini dapat mencegah kita makan berlebihan.
Saat menjalaninya, jangan lupa untuk jauhkan hal-hal yang dapat mengganggu fokus makan. Misalnya menonton serial atau melihat media sosial. Sebab, melakukan kegiatan lain saat makan justru dapat membuatmu 'tidak sadar' jumlah asupan yang telah dikonsumsi.
Artikel ini merupakan bentuk kerja sama dengan Vegeta
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten