5 Lipstik Lokal yang Tidak Buat Bibir Kering saat Puasa

14 Mei 2019 11:54 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Rekomendasi lipstik lokal yang tidak kering dipakai saat puasa. Foto: dok. ist
zoom-in-whitePerbesar
Rekomendasi lipstik lokal yang tidak kering dipakai saat puasa. Foto: dok. ist
ADVERTISEMENT
Bibir kering dan pecah-pecah menjadi salah satu permasalahan yang sering terjadi saat sedang puasa. Inilah sebabnya, banyak perempuan yang lebih memilih menggunakan lipbalm berwarna ketimbang lipstik.
ADVERTISEMENT
Padahal, ada lipstik yang diformulasikan secara khusus agar bibir tidak kering dan nyaman digunakan selama berpuasa. Beberapa di antaranya merupakan lipstik lansiran brand kosmetik lokal yang dijual dengan harga terjangkau.
Apa saja? Berikut lima rekomendasi lipstik lokal yang tidak membuat bibir kering selama puasa dan telah dicoba langsung oleh kumparan:
1. Rollover Reaction Sueded Lip and Cheek Cream
Rollover Reactioni Sueded Lip and Cheek Cream. Foto: dok. Rollover Reaction
Rp 129 ribu
Salah satu lipstik lokal yang tidak membuat bibir kering adalah Sueded Lip and Cheek Cream dari Rollover Reaction. Teksturnya sangat ringan sehingga Anda akan merasa tidak sedang menggunakan lipstik. Hasil akhirnya semi-matte, tidak membuat bibir kering dan pecah-pecah serta bisa digunakan sebagai blush on untuk tampilan lebih alami.
2. BLP Lip Glaze
BLP Lip Glaze. Foto: dok. BLP Beauty
Rp 139 ribu
ADVERTISEMENT
Jika Anda ingin mendapatkan tampilan bibir segar berkilau, tak ada salahnya coba Lip Glaze dari BLP Beauty. Produk ini merupakan lip gloss dengan tekstur yang ringan dan mirip seperti lip balm. Tersedia dalam 4 warna mulai dari warna pink gelap, cokelat, pink tua hingga transparan.
3. Purbasari Hi Matte Lip Cream
Purbasari Hi Matte. Foto: dok. Purbasari
Rp 41 ribu
Pigmentasi warna yang pekat mampu menutup bibir dalam satu kali pulasan. Lipstik yang hadir dalam lima warna ini mengandung vitamin E sebagai anti oksidan sekaligus membuat bibir tetap lembut dan lembap. Ada kandungan UV filter di dalamnya untuk melindungi bibir dari paparan sinar matahari.
4. Emina Creamatte
Emina Creamatte. Foto: dok. Emina
Rp 47 ribu
Lipstik ini dilengkapi dengan kandungan ekstrak macadamia yang membuat bibir tetap lembap. Meski hasil akhirnya cenderung matte, namun sama sekali tidak membuat bibir pecah-pecah. Ada 15 pilihan warna yang bisa Anda pilih, dari rangkaian warna pink, merah, oranye, nude hingga kecokelatan.
ADVERTISEMENT
5. Make Over Cliquematte Lip Stylo
Make Over Cliquematte Lip Stylo. Foto: dok. Make Over
Rp 110 ribu
Ada 8 warna yang dihadirkan dari lipstik matte ini. Mulai dari warna nude, coral, pink, oranye, hingga merah gelap dan merah terang. Bicara soal kandungan, lipstik ini mengandung vitamin E yang berfungsi sebagai anti oksidan sehingga mencegah bibir kering. Tak hanya itu saja, pigmentasi warna yang pekat juga memudahkan Anda untuk memulaskan lipstik hanya dalam dua hingga tiga kali pulasan.