5 Manfaat Probiotik untuk Perempuan, Baik untuk Kulit & Tingkatkan Kesuburan

22 Oktober 2022 13:14 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi perempuan memakai serum vitamin C. Foto: Nattakorn_Maneerat/Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi perempuan memakai serum vitamin C. Foto: Nattakorn_Maneerat/Shutterstock
ADVERTISEMENT
Ladies, probiotik ternyata memiliki banyak manfaat, khususnya untuk kesehatan perempuan. Probiotik dapat meningkatkan kesehatan kulit hingga organ reproduksi, lho.
ADVERTISEMENT
Mungkin banyak yang menganggap probiotik sebagai bakteri penyebab penyakit. Padahal probiotik adalah bakteri baik yang membantu menunjang kesehatan.
Mengutip Healthline probiotik adalah mikroorganisme hidup yang dapat dikonsumsi melalui makanan atau suplemen yang difermentasi. Bakteri probiotik ditemukan dalam makanan fermentasi seperti yogurt, kefir, asinan kubis, kimchi, dan tempe.
Lantas, apa saja manfaat probiotik untuk kesehatan perempuan? Ketahui penjelasan lengkapnya seperti kumparanWOMAN rangkum dari berbagai sumber berikut ini.

1. Menjaga tubuh terhindar dari penyakit

Ilustrasi tubuh sehat bebas dari penyakit. Foto: Shutterstock
Manfaat utama probiotik adalah membuat usus sehat. Ketika usus sehat maka organ-organ tubuh lain juga akan terbebas dari penyakit.
“Tubuh manusia terhubung dengan cara yang bahkan tidak kamu sadari. Probiotik bermanfaat untuk usus dan nantinya ini akan terkoneksi dengan otak dan banyak sistem organ lainnya sehingga tubuh sehat secara menyeluruh,” ujar Holly L. Thacker MD, FACP, director of the Cleveland Clinic Center for Specialized Women's Health and Associate Professor yang berbasis di Inggris.
ADVERTISEMENT

2. Mencegah infeksi saluran kemih

Ilustrasi infeksi saluran kemih. Foto: Arkom Suvarnasiri/Shutterstock
Infeksi saluran kemih (ISK) menjadi salah satu masalah kesehatan yang kerap menyerang perempuan. Hal ini karena uretra (saluran dari kandung kemih ke tempat urin keluar dari tubuh) perempuan lebih pendek daripada pria. Ini membuat bakteri lebih mudah masuk ke kandung kemih perempuan.
Nah, probiotik bisa membuat perempuan terhindar dari masalah ISK. Bakteri baik dalam probiotik memiliki kemampuan untuk menghambat pertumbuhan bakteri jahat yang umumnya menyebabkan ISK.
Probiotik juga membantu memulihkan dan menjaga keseimbangan serta keragaman bakteri yang sehat dalam tubuh. Probiotik bertugas memastikan bahwa bakteri jahat memiliki lebih sedikit kesempatan untuk bertahan hidup, tumbuh, dan berpotensi menyebabkan infeksi.

3. Meningkatkan kesuburan

Ilustrasi meningkatkan kesuburan. Foto: Shutterstock
Manfaat probiotik lain untuk perempuan, yakni bisa meningkatkan kesuburan. Bagi perempuan yang ingin segera hamil bisa mencoba untuk rutin mengonsumsi probiotik.
ADVERTISEMENT
Ada beberapa uji klinis yang telah melihat peran potensial probiotik untuk kesuburan. Bakteri baik di usus bertanggung jawab untuk banyak proses metabolisme tubuh, seperti untuk mencerna makanan, menjadi penghalang bakteri jahat masuk ke dalam tubuh, hingga menyerap berbagai jenis vitamin.
Proses ini ternyata berdampak pada kesuburan seseorang. Semakin sehat pencernaan maka penyerapan vitamin dan mineral juga akan semakin baik. Nantinya, hormon di tubuh juga akan seimbang sehingga kesuburan juga ikut meningkat.

4. Meningkatkan kesehatan vagina

Ilustrasi Vagina. Foto: Shutterstock
Ketika mengonsumsi probiotik, bakteri baik di sekitar vagina juga akan meningkat. Bakteri baik ini sangat berpengaruh terhadap kesehatan vagina.
Mengutip Mind Body Green, ada beberapa penelitian yang mengungkapkan konsumsi probiotik oral dapat membantu memfasilitasi keseimbangan mikroba di area kewanitaan dan bisa mencegah infeksi pada vagina. Probiotik dapat menangkal infeksi jamur vagina, infeksi urogenital, dan bakterial vaginosis dengan menjaga keseimbangan mikrobioma vagina.
ADVERTISEMENT

5. Membuat kulit tampak sehat dan bebas dari masalah

Ilustrasi Perempuan Merawat Kulit. Foto: Shutter Stock
Probiotik tidak hanya bermanfaat untuk kesehatan dalam tubuh, tapi juga bisa membuat kulit tampak sehat dan bebas dari masalah.
Mengutip Healthline ada beberapa penelitian yang mengungkapkan probiotik dalam bentuk pil atau topikal dapat membantu mencegah dan mengobati kondisi kulit, termasuk eksim, jerawat, kulit kering, dan kerusakan kulit akibat sinar UV.
Probiotik telah terbukti meningkatkan produksi ceramides atau lipid (lemak) kulit yang bisa mengunci kelembapan di kulit dan menjaga tingkat bakteri penyebab jerawat tetap terkendali.
Selain itu, sebuah tinjauan tahun 2016 menunjukkan bahwa probiotik dapat membantu menyimpan pH kulit, mengurangi stres oksidatif, mengurangi efek kerusakan akibat sinar matahari yang disebabkan oleh sinar UV.
ADVERTISEMENT
Nah, itu tadi beberapa manfaat probiotik untuk perempuan. Apakah kamu tertarik untuk mencoba rutin konsumsi probiotik, Ladies?