Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
5 Rekomendasi Produk Skin Care untuk Memperbaiki Skin Barrier yang Rusak
21 Mei 2022 9:06 WIB
·
waktu baca 4 menit
ADVERTISEMENT
Ladies, saat ini, banyak perempuan yang semakin sadar akan kondisi kesehatan kulitnya. Salah satu penanda bahwa kulit wajah kita sehat adalah memiliki skin barrier yang kuat dan sehat. Skin barrier merupakan lapisan terluar kulit yang berfungsi untuk melindungi kulit kita dari berbagai bakteri serta unsur-unsur eksternal yang berbahaya.
ADVERTISEMENT
Nah, ketika skin barrier kita mengalami kerusakan, hal-hal yang tidak diinginkan bisa terjadi. Kerusakan skin barrier bisa disebabkan oleh berbagai hal. Mulai dari paparan radiasi sinar UV matahari yang berlebihan, over-exfoliation, alergi atau iritasi akibat kandungan tertentu, hingga stres.
Dikutip dari Healthline, rusaknya skin barrier dapat menyebabkan kulit menjadi kering dan bersisik, mudah gatal, kasar, sensitif dan rentan meradang, mudah berjerawat, dan rentan terinfeksi bakteri, virus, atau jamur. Oleh karena itu, skin barrier yang rusak harus segera diperbaiki.
Salah satu cara untuk memperbaiki skin barrier adalah dengan mengaplikasikan skin care yang diformulasi khusus. Kandungan terbaik dalam produk skin care untuk perawatan ini adalah Niacinamide, Glycerin, Hyaluronic Acid, dan Ceramide.
Untuk memudahkan kamu menemukan skin care yang cocok untuk memperbaiki skin barrier, kumparanWOMAN telah merangkum sejumlah produk. Simak selengkapnya di bawah ini, Ladies.
ADVERTISEMENT
1. Cleanser: CeraVe Hydrating Facial Cleanser
Pertama-tama, setelah membersihkan kulit dan makeup dengan micellar water atau makeup remover favoritmu, kamu bisa memilih face wash dari CeraVe. Brand asal Amerika Serikat ini mulai terkenal di kalangan skin care junkie Indonesia, lho. Salah satu produk dari CeraVe untuk memperbaiki skin barrier kamu adalah CeraVe Hydrating Facial Cleanser.
Dikutip dari situs resminya, face wash ini mengandung ceramide dan hyaluronic acid yang berfungsi untuk mengembalikan lapisan luar alami kulit. Skin barrier yang sudah kembali sehat nantinya akan membantu mengunci kelembapan kulit. Jadi, produk ini tak hanya memperbaiki skin barrier, tetapi juga menjaga kulit kamu agar tidak kering.
Produk CeraVe ini bisa kamu dapatkan di berbagai e-commerce Indonesia dengan harga Rp 359 ribu untuk 473 ml dan Rp 449 ribu untuk 562 ml.
ADVERTISEMENT
2. Toner: Skintific 4D Hyaluronic Acid Essence Barrier Toner
Salah satu brand yang tengah viral di dunia skin care Indonesia adalah Skintific. Brand asal Kanada ini terkenal dengan rangkaian produk skin care yang berfokus pada kesehatan skin barrier. Salah satu produk yang paling disukai dalam rangkaian ini adalah Skintific 4D Hyaluronic Acid Essence Barrier Toner.
Toner dengan tekstur yang cukup kental ini memiliki tiga kandungan star yang sangat baik untuk memperbaiki skin barrier, yaitu Hyaluronic Acid, Ceramide, dan Centella Asiatica. Produk yang sangat cocok untuk kulit dehidrasi ini diklaim dapat mengatasi kulit kering secara mendalam selama 18 jam.
Kamu bisa mendapatkan produk ini di e-commerce dan situs resmi Skintific dengan harga Rp 139 ribu untuk 100 ml.
ADVERTISEMENT
3. Serum: Lancome Advanced Genifique Youth Activating Serum
Jika kamu mencari serum yang tak hanya memperbaiki skin barrier, tetapi juga memiliki kandungan anti-aging, kamu bisa mencoba salah satu serum dari Lancome, yaitu Lancome Advanced Genifique Youth Activating Serum.
Produk dengan packaging dropper yang tampak mewah ini mengandung complex 7 prebiotics dan probiotik yang mampu menyehatkan kulit, mengurangi garis halus, meratakan warna kulit, dan membantu perbaikan skin barrier yang rusak.
Kamu bisa mendapatkan produk ini di situs resmi Lancome atau butik Lancome yang tersedia di kota-kota di Indonesia. Kisaran harganya mulai dari Rp 330 ribu untuk 7 ml hingga Rp 3,43 juta untuk 115 ml.
4. Moisturizer: Somethinc Ceramic Skin Savior
ADVERTISEMENT
Moisturizer dari Somethinc ini sudah sangat terkenal di kalangan pencinta skin care Indonesia. Pelembap ini memiliki tekstur gel yang ringan, sehingga mudah meresap di kulit. Kandungan pada pelembap ini, yaitu Hydrolyzed Marine Collagen, Palmitoyl Tripeptide, dan Ceramide, diklaim mampu memperbaiki skin barrier yang rusak. Selain itu, salah satu kandungannya yaitu Hydrolyzed Algae Extract mampu menyamarkan noda hitam dan kemerahan pada kulit.
Buat kamu yang tertarik dengan produk dari Somethinc ini, kamu bisa mendapatkannya dengan harga Rp 169 ribu untuk 25 ml dan Rp 299 ribu untuk 50 ml di e-commerce dan gerai-gerai offline, seperti AEON dan Watsons.
5. Sunscreen: La Roche-Posay Anthelios Fluid SPF 50+ / UVA PA++++
Kunci untuk melindungi skin barrier kita dari kerusakan adalah dengan mengaplikasikan sunscreen. Nah, salah satu sunscreen dengan perlindungan tinggi, tapi tetap ringan di kulit adalah La Roche-Posay Anthelios Invisible Fluid SPF 50+ / UVA PA++++.
ADVERTISEMENT
Produk ini memiliki tekstur yang cari dan mampu menyerap di kulit dengan cepat. Selain itu, setelah diaplikasikan, produk ini tidak terasa berminyak dan tidak meninggalkan whitecast di kulit. Sunscreen ini juga mengandung salah satu bahan yang baik untuk menjaga kelembapan kulit, yaitu glycerin.
Nah, Ladies bisa mendapatkan produk ini di e-commerce dengan harga Rp 350 ribu untuk 50 ml.