6 Desainer yang Beri Penghormatan untuk Ratu Elizabeth II di London Fashion Week

24 September 2022 9:40 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ratu Elizabeth II duduk di sebelah Anna Wintour saat ia mengunjungi BFC Show Space London Fashion Week pada 20 Februari 2018. Foto: Yui Mok /Pool/Getty Images
zoom-in-whitePerbesar
Ratu Elizabeth II duduk di sebelah Anna Wintour saat ia mengunjungi BFC Show Space London Fashion Week pada 20 Februari 2018. Foto: Yui Mok /Pool/Getty Images
ADVERTISEMENT
Kepergian Ratu Elizabeth II pada 8 September lalu meninggalkan duka mendalam bagi masyarakat Inggris, keluarga Kerajaan, hingga para penggemarnya. Termasuk pula sejumlah desainer yang berpartisipasi dalam London Fashion Week, yang memutuskan untuk memberikan penghormatan kepada sang Ratu di pekan fashion bergengsi itu.
ADVERTISEMENT
Pekan fashion yang berlangsung pada 16–20 September ini diselenggarakan satu minggu setelah kepergian Ratu Elizabeth II. British Fashion Council (BFC), dewan fashion Inggris yang menaungi London Fashion Week, memutuskan untuk tetap melanjutkan peragaan busana kendati di tengah suasana berkabung. Namun, BFC meminta para desainer dan brand untuk tidak menggelar pesta perayaan di waktu-waktu sendu ini.
Mengutip The National News, seluruh jadwal fashion show pada hari pemakaman Ratu Elizabeth II, yaitu Senin (19/9), ditangguhkan demi menghormati penguasa Inggris selama 70 tahun tersebut.
Bentuk penghormatan yang dilakukan ternyata lebih dari sekadar menangguhkan jadwal peragaan busana, Ladies. Sejumlah desainer pun mengambil langkah lebih dengan memberikan homage alias penghormatan bagi Ratu Elizabeth II dalam show mereka.
ADVERTISEMENT
Nah, desainer serta brand apa saja yang melakukannya, dan seperti apa bentuk penghormatan terhadap sang Ratu? Simak rangkuman yang telah dikumpulkan oleh kumparanWOMAN dari beberapa sumber ini, ya.

1. Richard Quinn

Desainer muda asal London, Richard Quinn, menghormati mendiang Ratu Elizabeth II lewat gaun hitam, mahkota, serta tudung atau veil hitam untuk berkabung di show-nya pada Selasa (20/9). Selain itu, menurut Vogue, Richard Quinn juga memasukkan elemen-elemen khas Ratu Elizabeth II, seperti coat dengan belt hingga penutup kepala atau headscarves ala sang Ratu. PageSix melansir, pada opening show tersebut, video sang Ratu semasa hidup juga ditampilkan di layar besar.
Dalam keterangan resmi, Richard Quinn menegaskan bahwa ia mendedikasikan koleksi Spring/Summer 2023 yang ia pamerkan di London Fashion Week ini kepada Ratu Elizabeth II.
Ratu Elizabeth II saat mengunjungi BFC Show Space London Fashion Week pada 20 Februari 2018. Foto: Yui Mok /Pool/Getty Images
“Richard Quinn mendedikasikan koleksi Spring/Summer 2023 rancangannya kepada Yang Mulia Ratu, yang telah menyentuh hatinya dan masyarakat luas dengan kebaikan dan keanggunannya,” demikian isi keterangan dari Richard Quinn, dikutip dari PageSix.
ADVERTISEMENT
Pada London Fashion Week 2018 silam, Ratu Elizabeth II hadir secara langsung dan duduk di barisan depan fashion show oleh Richard Quinn. Saat itu, sang Ratu duduk berdampingan dengan Pemimpin Redaksi majalah Vogue, Anna Wintour.

2. JW Anderson

Dikutip dari PageSix, desainer JW Anderson memberikan penghormatan kepada mendiang Ratu Elizabeth II secara jelas. Salah satu model melenggang di runway show koleksi Spring/Summer 2023 JW Anderson dengan t-shirt dress hitam bertuliskan “Her Majesty The Queen, 1926–2022, Thank you.

3. Halpern

Dalam koleksi Spring/Summer 2023 Halpern di London Fashion Week, sang desainer asal London menghormati jasa-jasa Ratu Elizabeth II pada opening show-nya. Dikutip dari Elle, show Halpern dibuka dengan gaun hijau turquoise dengan cape biru dan headscarf berwarna senada. Ternyata, gaun tersebut terinspirasi dari gaun ballgown yang dikenakan sang Ratu pada 1957 silam, ketika ia bertemu dengan Presiden Prancis kala itu, Charles de Gaulle.
ADVERTISEMENT

4. Erdem

Dalam suasana sendu, Erdem menghadirkan busana-busana yang dilengkapi dengan tudung hitam berkabung untuk koleksi Spring/Summer 2023. Selain itu, dikutip dari Elle, show yang digelar di British Museum itu juga menampilkan mourning bands atau tali hitam yang diikat di lengan, sebuah bentuk penghormatan dan belasungkawa atas meninggalnya anggota keluarga Kerajaan Inggris.
Kepada Vogue, desainer Erdem Moralıoğlu mengatakan bahwa dirinya sangat berduka saat mendengar kabar kepergian Ratu Elizabeth II.
“Kematian sang Ratu telah memberikan saya, dan kita semua yang hadir di London, solidaritas yang nyata. Menggelar show bersama dengan para desainer luar biasa lainnya, kamu semua bersatu dalam merayakan jasa-jasanya,” kata Erdem.

5. S.S Daley

Berbeda dengan para desainer yang menunjukkan penghormatan lewat busana, S.S Daley memilih melakukan prosesi vigil atau berkabung saat show berlangsung. Dikutip dari Vogue, para model dan aktor-aktor dari National Youth Theatre berjalan di sepanjang runway dengan membawa lilin di tangan mereka. Lampu pun diredupkan, diiringi dengan suara lonceng yang sendu.
ADVERTISEMENT

6. Harris Reed

Desainer Harris Reed menunjukkan penghormatan kepada Ratu Elizabeth II lewat bunga lili putih yang cantik untuk menutup show-nya. Dilansir PageSix, bunga Lily of the Valley yang dibawa oleh model Lily MicMenamy ternyata merupakan bunga favorit sang Ratu semasa hidup.
Lily McMenamy menutup peragaan busana tersebut dengan balutan gaun mini putih dengan square neckline dan rok yang mengembang ala balerina. Penampilan tersebut dilengkapi dengan tudung putih, hiasan kepala yang dramatis, serta sebuket bunga di tangan.