Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
6 Perempuan Inspiratif yang Menjadi Pengisi Acara di Festival UMKM kumparan
26 Oktober 2020 19:37 WIB
ADVERTISEMENT
kumparan tengah mengadakan Festival Usaha Milik Kaum Milenial (Festival UMKM ), yakni festival online pertama dan terbesar di Indonesia yang membahas seluk-beluk usaha bagi generasi milenial berupa conference dan webinar yang bisa diikuti melalui Zoom dan Youtube. Festival ini diadakan pada 26-28 Oktober 2020 dan dibuka oleh Presiden Jokowi.
ADVERTISEMENT
Berbagai pengisi acara dari latar belakang berbeda hadir di festival ini. Mulai dari tokoh publik, para wirausahawan milenial, musisi, dan berbagai brand yang memberikan perhatian besar kepada pelaku UMKM. Beberapa di antaranya adalah pebisnis perempuan (womenpreneur) yang datang dari berbagai bidang, termasuk bidang kecantikan, kuliner, hingga fashion.
Siapa saja mereka? Berikut ulasan selengkapnya.
1. Dinar Amanda - CMO Rollover Reaction
Bersama keempat teman-temannya, Dinar Amanda mendirikan brand kosmetik lokal Rollover Reaction pada 2016 lalu secara online. Brand kosmetik yang dikemas dengan nuansa feminin namun chic ini sukses menarik antusiasme para pencinta kosmetik tanah air dengan lip cream yang juga bisa digunakan sebagai blush on. Hal ini pun tak lepas dari andil Dinar Amanda sebagai Chief Marketing Officer yang juga turut membantu mendesain kemasan unik Rollover Reaction.
ADVERTISEMENT
Rollover Reaction sering kali membuka pop up store di berbagai mall di seluruh Indonesia, hingga akhirnya pada 2018 lalu mereka mantap membuka gerai pertamanya di Plaza Indonesia. Kini, Rollover Reaction sendiri telah memiliki banyak produk, mulai dari alas bedak, eyeshadow hingga highlighter dan blush on dengan harga yang cukup terjangkau.
2. Fitria Anindita - Owner ByAnind
Beberapa tahun lalu, pernah populer makanan mentai shirataki yang dielu-elukan oleh para pencinta kuliner. Rupanya, makanan ini dipopulerkan oleh Fitria Anindita yang merupakan owner dari ByAnind. Ada beragam menu yang hanya bisa dipesan untuk take away, mulai dari Salmon Mentai dengan pilihan nasi atau shirataki, hingga yang berlumur lelehan keju.
Anind sendiri dulunya sempat berprofesi sebagai koki hotel di Bali dan mengajar kuliner di Jakarta. Ia kemudian memutuskan untuk berhenti bekerja dan menekuni bisnis kulinernya pada 2017 silam. Sejak saat itulah, bisnis kuliner ByAnind mampu meraup omzet hingga ratusan juta per bulannya.
ADVERTISEMENT
3. Dita Soedarjo - CEO Haagen Dazs & Founder Dignity Social
Dikenal sebagai pebisnis muda, Dita Soedarjo merupakan CEO dari brand eskrim Haagen Dazs Indonesia. Bisa dibilang, Dita adalah sosok di balik kesuksesan Haagen Dazs yang kini memiliki cabang hampir di seluruh Indonesia. Dulunya, ia pernah bekerja di berbagai bidang, termasuk menjadi editor majalah hingga marketing.
Kini, perempuan kelahiran 1992 itu juga juga memiliki usaha baru bernama Dignity Social, yakni sebuah platform untuk para komunitas yang sering mengadakan webinar gratis untuk para pelaku bisnis pemula yang ingin memaksimalkan bisnisnya. Melalui webinar ini, Dita sering memberikan kelas gratis tentang bagaimana caranya berbisnis yang baik, sekaligus menjadi mentor untuk para perempuan yang baru memulai bisnis.
ADVERTISEMENT
4. Intan Kusuma Fauzia - CEO Vanilla Hijab
Di kalangan hijabers, label busana Vanilla Hijab seringkali menjadi rebutan ketika mengeluarkan koleksi terbaru. Modelnya yang unik dan berbeda serta harganya yang tak mengurang kantong, membuat Vanilla Hijab menjadi salah satu destinasi berbelanja utama para hijabers secara online sejak 2013 silam.
Hal ini pun tak lepas dari peran kakak-beradik, Atina Maulia dan Intan Kusuma Fauzia. Intan menjabat sebagai CEO Vanilla Hijab dan Atina merupakan founder dari Vanilla Hijab. Di tangan keduanya, Vanilla Hijab tumbuh dari online shop biasa menjadi sebuah label busana dengan target market para perempuan muda.
Bahkan, Vanilla Hijab pernah menggelar fashion show tunggal pada 2019 lalu yang diadakan di Stadion Akuatik GBK Jakarta Pusat yang bertajuk Menyapa Senja. Tak tanggung-tanggung, fashion show ini dihadiri oleh berbagai selebgram hingga selebriti, bahkan Sandiaga Uno pun turut menonton pergelaran busana ini.
ADVERTISEMENT
5. Najla Bisyir - Founder Bittersweet by Najla
Berkat media sosial seperti Twitter dan Instagram, Najla Bisyir tak menyangka bahwa dessert box yang dijualnya sangat laris. Bahkan, bisnis kulinernya ini sering mendapat review dari selebgram hingga para artis. Dengan nama bisnis Bittersweet by Najla, Najla Bisyir disebut-sebut sebagai pelopor bisnis dessert box nomor satu di Indonesia.
Dengan menjual dagangannya secara online, ibu tiga anak ini mengaku bahwa dalam satu hari, Bittersweet by Najla bisa menjual sekitar 2 ribu dessert box. Saat ini, Bittersweet by Najla bahkan sudah memiliki outlet resmi di Kemang dan Kalibata, serta 40 reseller yang tersebar di berbagai kota di Indonesia.
6. Shinta Nurfauzia - CEO & Co-Founder Lemonilo
Menempuh kuliah jurusan hukum tak membuat Shinta Nurfauzia menyerah untuk mendirikan e-commerce di bidang gaya hidup sehat. Shinta sukses membentuk Lemonilo, sebuah healthy lifestyle ecosystem yang menghadirkan berbagai produk alami dan terjangkau untuk segala kebutuhan yang bebas dari 100 lebih bahan sintetis berbahaya dan mengandalkan kemitraan dengan UKM dari seluruh Indonesia.
ADVERTISEMENT
Ide mendirikan Lemonilo justru terjadi ketika ia menjalani kuliah S2 di Amerika dan bertemu dengan partner-nya, Johannes Ardiant yang saat ini berperan sebagai Co-Founder di Lemonilo. Dari situlah, Lemonilo lahir pada 2015 lalu. Salah satu produk Lemonilo yang cukup populer adalah mi instan sehat yang terbuat dari sayur-sayuran, serta berbagai camilan ringan rendah kalori yang terbuat dari umbi-umbian.
Nah Ladies, tertarik untuk mendengar kisah para womenpreneur ini? Jangan lupa ikuti rangkaian acara webinar di Festival UMKM kumparan, mulai Senin 26 Oktober hingga Rabu 28 Oktober dimulai dari pukul 14.00 dan 16.00 WIB. Selamat menyaksikan!