7 Jenis Skin Care yang Wajib Dimiliki Si Kulit Berminyak

24 Januari 2020 8:21 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Skin Care untuk Kulit Berminyak. Foto: dok. Sukin, Clinique, Bioderma
zoom-in-whitePerbesar
Skin Care untuk Kulit Berminyak. Foto: dok. Sukin, Clinique, Bioderma
ADVERTISEMENT
Merawat kecantikan kulit berminyak bisa menjadi dilema bagi setiap perempuan. Produksi minyak yang berlebih membuat kulit terlihat kusam dan mengganggu penampilan.
ADVERTISEMENT
Banyak yang mungkin berusaha menggunakan makeup atau pelembap untuk membuat kulit tampak matte, namun kadang usaha tersebut jadi sia-sia karena lagi-lagi kulit masih terlihat mengkilap karena minyak berlebih.
Untuk mengatasinya, kita harus bisa memilih rangkaian skin care atau produk kecantikan yang digunakan dengan tepat. Sebab ada beberapa kandungan dalam skincare yang sebenarnya tidak cocok dengan jenis kulit berminyak.
Agar lebih memudahkan Anda, berikut kumparanWOMAN merekomendasikan tujuh skin care yang wajib Anda miliki jika memiliki kulit berminyak.
Micellar water - Bioderma Sébium H2O
Rp 407 ribu
Bioderma Sébium H2O. Foto: dok. Bioderma
Sébium H2O adalah micellar water khusus make-up pertama yang diciptakan untuk jenis kulit kombinasi atau berminyak. Formulanya disesuaikan dengan segala kondisi jenis kulit bahkan Ladies yang memiliki kulit sensitif pun juga bisa memakainya sehari-hari.
ADVERTISEMENT
Diperkaya dengan kandungan zinc gluconate dan sulfat, Sébium H2O dapat membersihkan kulit dengan maksimal tanpa membuat kulit jadi kering dan meradang.
Facial Wash - Cetaphil Gentle Skin Cleanser
Rp 157 ribuan
Gentel Skin Cleanser Cetaphil. Foto: dok. Cetaphil
Cetaphil Gentle Skin Cleanser memiliki formula ringan yang tidak akan mengangkat semua minyak atau emolien pada lapisan kulit yang berfungsi sebagai pelindung agar kulit tidak kering dan meradang. Jadi cleanser ini bekerja baik dalam mengatasi kulit berminyak maupun sensitif.
Selain itu, produk cleanser ini juga tidak mengandung sabun dan dapat melembapkan kulit tanpa meninggalkan residu yang dapat menyumbat pori-pori.
Toner - Clinique Clarifying Lotion 2
Rp 328 ribu
Clinique Clarifying Lotion 2. Foto: dok. Clinique
Bagian kedua dari tiga rangkaian Clinique Clarifying Lotion ini membantu proses eksfoliasi untuk menghasilkan kulit yang lebih lembut dan cerah.
ADVERTISEMENT
Toner ini dapat membuat kulit kusam akibat polusi dan kotoran tampak lebih cerah dan terawat. Bagi Anda yang memiliki kulit berminyak, gunakan produk ini dua kali sehari untuk meminimalisir minyak di wajah dan menjaga pori-pori tetap bersih.
Serum - Estee Lauder Advanced Night Repair
Rp 1.2 jutaan
Produk Estee Lauder Advanced Night Repair Foto: Fitria Sofyani/kumparan
Serum yang sudah banyak menjadi favorit perempuan ini dibuat dengan formula yang bisa cocok untuk segala jenis kulit, termasuk kulit berminyak.
Estee Lauder Advance Night Repair ini mengandung teknologi anti polusi, antioksidan, dan level Hyaluronic Acid tinggi yang berfungsi untuk membuat kondisi optimal bagi kulit saat proses perbaikan dan sekaligus menghidrasi, serta membuat kulit nyaman. Sehingga kulit bisa jadi lebih kenyal, tidak berminyak dan halus saat kita bangun di pagi hari.
ADVERTISEMENT
Masker - The Body Shop Tea Tree Skin Clearing Night Mask
Rp 299 ribu
The Body Shop Tea Tree Skin Clearing Night Mask. Foto: dok. The Body Shop Indonesia
Terbuat dari perpaduan Aloe Vera Salicylic Acid dan Tea Tree Oil, masker ini dapat membuat kulit tampak lebih bersih, halus, dan tidak berminyak. Meski digunakan selama semalam, namun masker ini tak akan menyumbat pori-pori yang bisa menghalangi keluarnya minyak alami sehingga kulit tetap bisa terasa lembap.
Sebagai salah satu tips, Ladies bisa menyimpan masker ini di kulkas agar saat dipakai bisa memberikan sensasi dingin yang menyegarkan.
Pelembap - Sukin Oil Free Moisturizer
Rp 190 ribuan
Sukin Oil Free Moisturizer. Foto: dok. Sukin
Pelembap dari brand skin care asal Australia ini bisa menghidrasi tanpa membuat kulit tampak berminyak. Campuran bahan-bahan alami seperti Willowherb, Quince dan Moringa berfungsi untuk mengurangi noda hitam bekas jerawat pada kulit dan juga bisa menghaluskan tekstur kulit.
ADVERTISEMENT
Willowherb membantu menenangkan dan mengurangi kemerahan kulit berjerawat. Sedangkan Moringa atau daun kelor berfungsi untuk menghidrasi kulit tanpa menyumbat pori-pori, sementara Quince membantu menghaluskan tekstur dan mengurangi minyak berlebih pada kulit.
Sunscreen - Kiehl's Super Fluid Daily UV Defense
Rp 518 ribuan
Kiehl's Super Fluid Daily UV Defense. Foto: dok. Kiehl's
Tabir surya dari Kiehl’s yang satu ini tak hanya melindungi kulit dari paparan sinar matahari dengan SPF 50+, Kiehl's Super Fluid Daily UV Defense juga membantu kita terhindar dari tanda-tanda penuaan.
Dengan teknologi UVA dan UVB, formula dari sunscreen ini dapat membantu mempertahankan kulit dari sinar UV, polusi, dan radikal bebas. Selain itu, produk ini juga terbuat dari bahan yang non-komedogenik, cepat dan memiliki hasil akhir matte.