7 Seleb & Tokoh Perempuan yang Dukung Inisiatif Mentorship Meghan Markle 40x40

5 Agustus 2021 19:46 WIB
ยท
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Meghan Markle saat Peluncuran Program Terbaru di Ultah ke-40 Foto: Dok. Archewell
zoom-in-whitePerbesar
Meghan Markle saat Peluncuran Program Terbaru di Ultah ke-40 Foto: Dok. Archewell
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Pada Rabu (4/8), istri dari Pangeran Harry, Meghan Markle, genap berusia 40 tahun. Di umur yang baru ini, Meghan merayakannya dengan cara yang berbeda. Ia merilis sebuah video baru di situs Archewell untuk mengumumkan inisiatifnya yang bertajuk 40x40.
ADVERTISEMENT
Proyek ini diawali dengan sebuah video Meghan Markle bersama dengan aktris asal Amerika, Melissa McCarthy, yang berbincang tentang inisiatif baru yang akan diluncurkan tepat di hari ulang tahunnya tersebut.
"Karena saya berusia 40 tahun, saya meminta 40 teman untuk menyumbangkan 40 menit waktu mereka untuk membantu membimbing seorang perempuan yang ingin kembali ke dunia kerja," jelas Meghan kepada Melissa dalam videonya tersebut.
Mengutip People, inisiatif yang dilakukan Meghan merupakan salah satu upaya global yang ia maksudkan untuk mengajak perempuan berpengaruh mau berkomitmen dalam memberikan 40 menit waktu mereka, untuk mendukung perempuan bisa kembali bekerja melalui sesi mentorship.
Upaya ini juga dipicu karena kondisi pandemi Covid-19 yang membuat banyak perempuan harus meninggalkan pekerjaannya. Karena hal ini, Meghan memiliki inisiatif yang kuat untuk ikut memberikan solusi.
ADVERTISEMENT
Tidak sendiri, Meghan juga menggaet beberapa publik figur yang diharapkan mampu berpartisipasi dengan memberikan waktunya sebanyak 40 menit. Tujuannya untuk memberikan pendampingan untuk perempuan yang ingin kembali memasuki dunia kerja.
Nah, Ladies, kira-kira siapa saja publik figur yang ikut berkontribusi dalam inisiatif Mentorship Meghan Markle 40x40? Berikut kumparanWOMAN telah merangkum jawabannya hanya untuk kamu. Simak di bawah ini!

1. Putri Eugenie

Sepupu Pangeran Harry, Putri Eugenie, ikut membagikan pesan inisiatifnya ke dalam Instagram Story yang bertuliskan 'Untuk merayakan ulang tahun Meghan yang ke-40, saya menyumbangkan 400 menit bimbingan untuk mendukung perempuan yang kembali memasuki dunia kerja'. Tak lupa Putri Eugenie juga menyelipkan ungkapan selamat ulang tahunnya kepada Meghan dengan berbagai hiasan stiker.
ADVERTISEMENT

2. Hillary Clinton

Tidak hanya pesohor dari keluarga bangsawan seperti Putri Eugenie, tokoh politik seperti Hillary Clinton, juga ikut andil dalam inisiatif Mentorship Meghan Markle. Ia mengunggah foto Meghan dalam akun Instagramnya dengan menambahkan caption yang mewakilkan dukungannya.
"Meghan, Duchess of Sussex, berusia 40 tahun hari ini. Untuk membantu merayakannya, silakan bergabung dengan saya dalam melakukan 40 menit untuk pelayanan masyarakat. Sedikit apa pun kontribusi yang diberikan, dapat berubah menjadi hal baik," tulis Hillary.

3. Sarah Paulson

Sarah Paulson, aktris berdarah Amerika Serikat ini juga turut andil dalam memberikan kontribusinya kepada Meghan melalui media sosial, Instagram. Saat itu ia mengunggah sebuah yang bertuliskan '40 x 40' dengan latar belakang berwarna merah muda.
ADVERTISEMENT
Dalam caption-nya sendiri, Sarah menuliskan bahwa semenjak dua tahun terakhir ini, puluhan juta perempuan di dunia memutuskan untuk meninggalkan pekerjaannya. Oleh karena itu, ia mengajak masyarakat untuk bergabung dengan bimbingan 40 menit yang dilakukannya.
"Bersama-sama kita bisa berkontribusi pada gelombang kasih sayang lainnya dan melakukan perubahan positif," tulis Sarah dalam caption foto yang diunggahnya.

4. Gabrielle Union

Aktris sekaligus aktivis, Gabrielle Union, juga ikut memberikan kontribusinya kepada Mentorship Meghan Markle dengan mengunggah sebuah video singkat di Instagram. Dalam video tersebut terlihat bahwa perempuan berumur 48 tahun ini senang telah diberikan kesempatan untuk mengikuti program inisiatif ini.
Hampir sama dengan caption dari tokoh-tokoh lainnya, Gabrielle ikut mengajak para pengikutnya untuk mengikuti bimbingan selama 40 menit olehnya. Dengan begitu, ia bisa mengajak perempuan untuk dapat kembali bekerja meski di kondisi pandemi ini.
ADVERTISEMENT

5. Katie Couric

Tidak hanya bangsawan, tokoh politik, selebriti, seorang jurnalis asal Amerika Serikat, Katie Couric, ikut berperan penting dalam melancarkan inisiatif Mentorship Meghan Markle 40x40. Melalui unggahannya di Instagram, ia memberikan pesan agar banyak dari pengikutnya mau mengikuti 40 menit bimbingannya.
"Saya meminta pengikut saya untuk bergabung dengan memberikan 40 menit waktu kamu untuk layanan masyarakat. Dengan begitu, kamu bisa menunjukkan kepedulian kepada sesama," ungkap Katie.

6. Sherly Sandberg

Chief Operating Officer dari media sosial Facebook, Sherly Sandberg, ikut berpartisipasi dalam inisiatif Mentorship Meghan Markle 40x40. Menurutnya, dengan mengadakan bimbingan seperti ini, perempuan yang sebelumnya tidak bekerja dan ingin kembali bekerja merasa telah didukung.
"Melewati krisis ini berarti membantu perempuan bisa kembali bekerja dan memastikan mereka merasa didukung di tempat kerjanya," jelas Sherly dalam caption dalam foto yang diunggah di Instagramnya.
ADVERTISEMENT

7. Kerry Washington

Aktris sekaligus produser asal Amerika Serikat, Kerry Washington, baru saja mengunggah foto bersama Meghan Markle di Instagramnya. Dalam foto tersebut, terlihat bahwa Kerry memberikan dukungannya kepada inisiatif Mentoship yang telah dilakukan. Kerry berharap dengan adanya upaya ini, perempuan bisa saling mendukung satu sama lain agar tidak terpuruk.