Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
9 Rekomendasi Parfum Terbaru dengan Wangi Mewah dan Elegan
22 Oktober 2024 19:30 WIB
·
waktu baca 5 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Nah, buat kamu yang sedang mencari pilihan parfum baru dengan wangi yang mewah dan elegan, kumparanWOMAN sudah siapkan rekomendasinya, Ladies.
Kesembilan parfum terbaru ini memiliki wangi yang akan mengingatkan kamu pada nuansa kemewahan dan keanggunan, menjadikannya sebagai pilihan sempurna untuk acara formal, pertemuan penting, atau sekadar untuk meningkatkan suasana hati sehari-hari.
1. All or Nothing Amplified Eau de Parfum (Rp 739.000 untuk 50 ml)
All or Nothing Amplified Eau de Parfum merupakan parfum terbaru dari Oriflame, hasil kreasi dari perfumer ternama Marion Costero dan Benoist Lapouza. Terinspirasi dari karakter perempuan yang berani, percaya diri, dan memesona, kali ini, keduanya menciptakan parfum dengan aroma floral segar dan memikat. Koleksi parfum terbaru dari Oriflame ini dibuat dengan bahan-bahan berlabel Orpur seperti tuberose absolute, red ginger, mandarin oil patchouli oil.
ADVERTISEMENT
2. Guess Iconic Eau de Parfum (Rp 1.200.000 untuk 100 ml)
Guess Iconic Eau de Parfum adalah definisi parfum dengan perpaduan yang pas antara aroma segar dan sensual. Dengan aroma Pink Pepper, Lilybelle Captive, dan Mandarin di lapisan atas, parfum ini memberikan kesan ceria. Di tengahnya, nuansa floral seperti bunga bunga-bunga Orange Blossom, Ylang-Ylang, dan Geranium yang berkelas serta aroma Calibrian Bergamot dan Marine Accord memberikan sentuhan feminin.
Sementara aroma dasar dari Amber, Moss, Globalide, Musk, dan Ambrox memberikan kedalaman yang hangat dan menggoda. Perfume ini cocok untuk perempuan yang tampil percaya diri dan berjiwa muda.
3. L'Occitane Verbena Geranium (Rp 1,1 juta untuk 100 ml)
L'Occitane Verbena Geranium adalah parfum yang ceria dan menyegarkan. Aroma utama dari verbena memberikan nuansa citrus yang segar, sementara geranium menambahkan kedalaman floral yang elegan. Kombinasi ini menciptakan aroma yang ceria dan energik, mengingatkan kita akan suasana piknik di alam terbuka.
ADVERTISEMENT
4. Karl IKONIK (Rp 1,5 juta untuk 100 ml)
Salah satu parfum yang wajib masuk wishlistmu adalah parfum IKONIK dari Karl Lagerfeld. Parfum ini menghadirkan eksplorasi wangi yang mendalam dan kompleks. Aroma gurih kacang tonka yang khas, dipadukan dengan aroma kayu kelapa yang hangat, kayu cendana yang lembut, serta aroma sage, jahe, dan citrus yang segar, berhasil memberikan energi pada komposisi ini.
5. Issey Miyake Le Sel d’Issey Parfum (Rp 1,9 juta untuk 100 ml)
Le Sel d’Issey adalah wewangian maskulin terbaru dari Issey Miyake. Wewangian baru yang diciptakan oleh ahli parfum Quentin Bisch, menghadirkan aroma asin yang disempurnakan dengan aroma maskulin yang kuat. Terbuat dari 95% bahan alami dan 100% alkohol Prancis alami, Le Sel d’Issey Eau de Toilette adalah parfum bersertifikat vegan.
ADVERTISEMENT
6. Montblanc Legend Blue (Rp 1,9 juta untuk 100 ml)
Montblanc Legend Blue adalah perpaduan sempurna antara kesegaran dan kemewahan. Aroma lavender dan spearmint memberikan sensasi awal yang menyegarkan, sementara sentuhan kayu cedarwood dan cendana memberikan kesan maskulin yang hangat. Basis aroma moss (lumut) dan ambroxan memberikan kedalaman yang memikat, membuat kamu terkesan percaya diri dan elegan sepanjang hari
Meski parfum Montblanc seringnya digunakan oleh laki-laki, tapi wewangian seri Legend hadir lebih genderless. Montblanc Legend Blue yang memiliki aroma lebih segar juga bisa digunakan oleh perempuan, lho, Ladies.
7. Ferragamo Signorina Unica (Rp 2,1 juta untuk 100 ml)
Ladies, kamu mencari parfum dengan aroma yang menggoda dan elegan? Ferragamo Signorina Unica bisa jadi pilihannya. Perpaduan top notes, middle notes, dan bottom notes-nya unik, menciptakan aroma yang segar di awal, lembut di tengah, dan manis di akhir. Wewangian ini dideskripsikan sebagai representasi dari kepribadian unik seorang perempuan yang merangkul keeleganan dan kepercayaan dirinya. Parfum ini sangat cocok dipakai oleh pecinta wewangian segar dan manis yang cenderung memiliki kepribadian periang.
ADVERTISEMENT
8. YSL Libre Flowers & Flames (Rp 3,1 juta untuk 90 ml)
ADVERTISEMENT
Parfum YSL Libre Flowers & Flames parfum ini merupakan anggota terbaru dari keluarga YSL Libre yang ikonik. Terinspirasi oleh ketahanan lili gurun, parfum ini memancarkan keanggunan dan kekuatan di setiap semprotannya. Parfum ini diramu kembali oleh para ahli parfum ternama yaitu Anne Flipo dan Carlos Benaïm. Keduanya memadukan aroma lili gurun yang kuat dengan bunga kelapa yang eksotis.
Sentuhan hangat dan pedas dari tuberose dan bunga jeruk melengkapi komposisi yang berani dan memikat ini. Perfume ini cocok untuk kamu yang ingin mengekspresikan semangat bebas dan kekuatan dalam diri.
9. Bvlgari Allegra Chill & Sole 100ml dan Magnifying Neroli 40ml (Rp 7,9 juta)
ADVERTISEMENT
Bvlgari ALLEGRA Chill & Sole merupakan wewangian eksotis yang dirancang dengan komposisi yang cukup berani. Memadukan suntikan Petitgrain dengan aroma citrus Italia, Orange Blossom, Sambac Jasmine, dan daun jeruk Italia, parfum ini memberikan kedalaman aroma yang menyegarkan dari awal hingga akhir. Wewangian ini semakin disempurnakan dengan musk dan amber putih yang memberikan aroma kehangatan yang menenangkan, Ladies.
Uniknya, Bvlgari Chill & Sole ini juga hadir bersama dengan essence Magnifying Neroli. Ekstrak ini memiliki kesegaran intens yang apabila dipakai bersamaan akan menjadikan parfum Chill & Sole kian vibrant.