Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Alasan di Balik Putusnya Taylor Swift dan Joe Alwyn: Merasa Tidak Cocok
14 April 2023 13:39 WIB
·
waktu baca 3 menitADVERTISEMENT
Akhir pekan lalu, industri hiburan dunia dikejutkan dengan kabar berakhirnya hubungan Taylor Swift dan Joe Alwyn. Berita putusnya pasangan yang sudah menjalin kasih selama enam tahun ini sangat mengejutkan para penggemar. Sebab, sebelumnya hubungan mereka jarang sekali dilanda rumor tidak mengenakkan.
ADVERTISEMENT
Namun, tentunya hubungan mereka tidak mungkin berakhir jika tidak ada pemicunya. Mengutip People, seorang sumber yang dekat dengan Taylor Swift dan Joe Alwyn mengatakan bahwa salah satu alasan berakhirnya hubungan mereka adalah ketidakcocokan.
People melaporkan, hubungan Taylor dan Joe sebenarnya telah berakhir beberapa minggu lalu. Perbedaan karakter antara mereka diduga menjadi dalang utama.
Putusnya Taylor dan Joe mengejutkan teman-teman mereka. Sebab, mereka awalnya berpikir bahwa Taylor dan Joe pada akhirnya akan kembali ke satu sama lain.
“Mereka sebelumnya pernah melewati masa-masa sulit dan selalu berhasil menyelesaikan masalah mereka, sehingga teman-teman berpikir bahwa mereka (Taylor dan Joe) hanya akan berpisah sementara dan akan kembali bersama lagi,” ucap seorang sumber yang tidak disebutkan namanya.
ADVERTISEMENT
“Namun, ternyata Taylor dan Joe tidak cocok untuk satu sama lain,” lanjut sumber tersebut.
Pertama kali bertemu di Met Gala 2016
Taylor dan Joe pertama kali bertemu di acara Met Gala 2016. hampir satu tahun sejak pertemuan mereka di Met Gala, barulah kabar hubungan asmara mereka terungkap ke publik. Sekitar tiga tahun setelah menjalin kasih, Taylor dan Joe semakin dekat berkat karantina di masa pandemi COVID-19.
“Mereka memiliki banyak kesamaan dan akhirnya jatuh cinta dalam sebuah ‘gelembung’ yang aman, ketika Taylor tengah menarik diri dari publik di masa album Reputation. Kemudian, pandemi terjadi dan mereka lockdown bersama. Mereka kemudian melanjutkan hubungan mereka,” ucap sumber tersebut.
“Namun, Joe belum benar-benar mengenal Taylor di luar gelembung tersebut,” lanjut dia.
ADVERTISEMENT
Selama enam tahun berpacaran, Taylor Swift dan Joe Alwyn sangat melindungi privasi hubungan mereka. Keduanya belum pernah tampil di publik secara resmi, seperti di karpet merah acara-acara besar. Namun, keduanya sering tertangkap kamera paparazzi atau duduk bersama di acara-acara awards.
Putus secara baik-baik
Namun, di tengah hubungan mereka yang sangat privat itu, Joe Alwyn dilaporkan merasa kesulitan akibat ketenaran Taylor Swift.
“Joe merasa kesulitan dengan tingkat popularitas Taylor dan perhatian dari publik. Perbedaan karakter mereka juga semakin sulit untuk diabaikan setelah menghabiskan waktu bersama bertahun-tahun. Mereka semakin menjauh,” ucap sumber tersebut.
Kendati demikian, hubungan romantis Taylor dan Joe berakhir dengan baik-baik saja, Ladies. People melaporkan, tidak ada drama di antara keduanya.
ADVERTISEMENT
“Mereka masih berteman baik. Taylor tidak punya hal-hal buruk yang bisa ia katakan soal Joe. Mereka hanya semakin menjauh seiring berjalannya waktu. Taylor saat ini tengah berfokus pada turnya.”
Saat ini, Taylor Swift sedang sibuk dengan tur dunianya, The Eras Tour, yang sudah berlangsung sejak Maret 2023. Sejak awal mula turnya, Joe Alwyn dikabarkan tidak pernah datang. Hal inilah yang memperkuat kabar soal berakhirnya hubungan Taylor dan Joe.
Hingga saat ini, representatif Taylor Swift dan Joe Alwyn belum buka suara soal kabar putus ini.
Ladies, bagaimana pendapatmu soal berakhirnya hubungan Taylor Swift dan Joe Alwyn? Apakah menurutmu mereka benar-benar putus, atau kabar ini hanya rumor belaka?