Angelina Jolie Suarakan Dukungan untuk Perempuan Iran Terkait Kasus Mahsa Amini

30 September 2022 11:26 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Angelina Jolie. Foto: REUTERS/Mario Anzuoni
zoom-in-whitePerbesar
Angelina Jolie. Foto: REUTERS/Mario Anzuoni
ADVERTISEMENT
Kematian Mahsa Amini (22), perempuan muda asal Iran telah mengundang reaksi dan simpati tak hanya di negara itu sendiri, namun juga masyakarat dunia. Mahsa Amini meninggal dunia pada Jumat (16/9) setelah ditahan oleh Guidance Patrol atau polisi moral, unit kepolisian yang bertugas untuk menegakkan aturan dalam berpakaian di Iran.
ADVERTISEMENT
Sejumlah publik figur turut menyuarakan aksi protes masyarakat Iran atas kematian perempuan warga sipil Mahsa Amini. Kali ini, aktris Hollywood, Angelina Jolie ikut andil menyuarakan dukungan untuk perempuan Iran lewat akun Instagram pribadinya pada Kamis (29/9).
“Hormat kepada para perempuan Iran yang pemberani, menantang, dan tak kenal takut,” tulis Angelina Jolie dalam caption foto yang diunggahnya.
“[Untuk] semua orang yang bertahan dan melawan selama beberapa dekade, mereka yang turun ke jalan hari ini, dan Masha Amini dan semua orang muda Iran seperti dia,” lanjutnya.
Masih melanjutkan unggahan yang sama, bintang Eternals sekaligus aktivis kemanusiaan ini menekankan bahwa perempuan berhak atas semua hak dan kebebasan mereka tanpa perlu diawasi. Dalam hal ini, termasuk pula tubuh dan pikiran perempuan.
ADVERTISEMENT
“Perempuan tidak perlu moral mereka diawasi, pikiran mereka dididik ulang, atau tubuh mereka dikendalikan. Mereka membutuhkan kebebasan untuk hidup dan bernafas tanpa kekerasan atau ancaman,” ucapnya menambahkan.
“Untuk para perempuan Iran, kami melihat Anda,” tuturnya sambil mengakhiri unggahannya dengan mencantumkan tagar #WomanLifeFreedom dan #Mahsa Amini sebagai bentuk solidaritas kepada perempuan Iran.