Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
ADVERTISEMENT
Putra sulung Pangeran Harry dan Meghan Markle, Archie Harrison Mountbatten-Windsor berulang tahun yang kedua pada Kamis (6/5). Anggota keluarga Kerajaan Inggris; mulai dari Ratu Elizabeth II, Pangeran Charles dan Camilla, hingga Kate Middleton dan Pangeran William pun memberikan ucapan selamat.
ADVERTISEMENT
Dalam unggahan di akun Instagram @theroyalfamily, Ratu Elizabeth II mengunggah foto Meghan dan Harry yang menggendong Archie dalam balutan kain pada 2019. Saat itu, pasangan Sussex tersebut tengah memperkenalkan anak sulung mereka ke hadapan publik pada Mei 2019.
“Semoga Archie Mountbatten-Windsor berbahagia di ulang tahunnya yang kedua hari ini,” tulis Ratu Elizabeth II dalam keterangan di unggahan foto tersebut.
Tak mau ketinggalan, Pangeran Charles dan Camilla juga turut memberi selamat ulang tahun untuk Archie. Mereka mengunggah foto hitam-putih yang mengabadikan kebersamaan Charles, Harry, dan Archie yang baru lahir.
“Selamat ulang tahun untuk Archie, yang berulang tahun kedua hari ini,” bunyi keterangan itu.
Sementara, Kate Middleton dan Pangeran William mengucapkan selamat untuk Archie lewat unggahan foto keluarga Kerajaan Inggris di hari pembaptisan Archie pada Juli 2019. “Semoga Archie senantiasa bahagia di ulang tahunnya yang kedua hari ini,” tulis pasangan Cambridge itu sambil menambahkan emoji balon dan kue ulang tahun.
ADVERTISEMENT
Pangeran Harry dan Meghan Markle mengunggah potret terbaru Archie di momen ulang tahun ke-2
Sebelumnya, Harry dan Meghan juga turut membagikan potret terbaru Archie di situs web yayasan mereka, Archewell Foundation. Potret dengan filter sepia itu menampilkan Archie dari tampak belakang. Ia juga terlihat memegang seikat balon yang melayang.
“Kami sangat tersentuh selama dua tahun terakhir merasakan kehangatan dan dukungan untuk keluarga kami dalam menghormati ulang tahun Archie,” tulis Meghan dan Harry di situs Archewell Foundation.
Unggahan itu ternyata bentuk kampanye yayasan Meghan dan Harry untuk mendukung anjuran vaksin COVID-19 bagi seluruh masyarakat dunia. Lewat kampanye tersebut, Meghan dan Harry mengajak pengikut mereka untuk menyumbang dan membantu membawa vaksin bagi keluarga yang rentan di seluruh dunia.
ADVERTISEMENT
"Kami tidak bisa memikirkan cara yang lebih beresonansi untuk menghormati ulang tahun putra kami. Jika kita semua muncul, dengan belas kasih bagi mereka yang kita berdua kenal dan tidak kenal, kita dapat memiliki pengaruh yang besar, bahkan kontribusi kecil pun, dapat menimbulkan efek. Bersama-sama, kita dapat mengangkat, melindungi, dan merawat satu sama lain,” tutup pesan yang ditandatangani Pangeran Harry dan Meghan Markle.