Biaya Balas Dendam Moon Dong-eun di The Glory Ditaksir Capai Rp 800 Juta

24 Maret 2023 18:07 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Biaya Balas Dendam Moon Dong-eun di The Glory: Ditaksir Capai Rp 800 Juta. Foto: Dok. Netflix
zoom-in-whitePerbesar
Biaya Balas Dendam Moon Dong-eun di The Glory: Ditaksir Capai Rp 800 Juta. Foto: Dok. Netflix
ADVERTISEMENT
Ladies, drama Korea Netflix The Glory belakangan ini ramai diperbincangkan. Bahkan salah satu YouTuber rela menghitung biaya balas dendam Moon Dong-eun yang diperankan Song Hye Kyo.
ADVERTISEMENT
YouTuber tersebut ialah DaisyChannel. Videonya dibagikan ulang oleh akun Twitter @tang__kira lewat utas yang kemudian viral. Tidak tanggung-tanggung, biaya balas dendam itu ditaksir mencapai Rp 800 juta. Biaya ini belum termasuk uang sekolah dan makan Dong-eun.
Song Hye Kyo di The Glory. Foto: Instagram/@netflixid
Akun @tang__kira menyebutkan bahwa biaya sewa apartemen sang pemeran utama ditaksir sekitar Rp 5 jutaan per bulan. Kurang lebih, ia menyewa tempat tinggal yang strategis (di depan rumah salah satu musuh atau sasaran balas dendamnya, Park Yeon-jin) selama 10 bulan. Totalnya hingga Rp 52 jutaan. Belum lagi biaya akomodasi lain, seperti tagihan air dan listrik di daerah tersebut yang ditaksir hingga Rp 11 jutaan
Kemudian, biaya untuk membayar mata-matanya, Kang Hyeon-nam, atas jasa stalking para musuh dan mencari bukti, berkisar hingga Rp 135 juta. Nominal tersebut sudah mencakup uang makan sebesar Rp 4 juta dan uang bensin Rp 29 juta.
ADVERTISEMENT
Hyeon-nam juga difasilitasi kamera, lengkap dengan SD card-nya seharga Rp 17,5 juta. Hyeon-nam membelikan pula handphone canggih seharga Rp 15,8 juta yang sudah termasuk pulsa. Tidak berhenti di situ, YouTuber itu juga melakukan kalkulasi biaya cetak foto Moon Dong-eun yang berkisar Rp 175 ribu.
Song Hye Kyo di The Glory. Foto: Instagram/@netflixid
Terkait biaya mengirim foto ke segerombolan geng yang mem-bully-nya sewaktu SMA, karakter tersebut ditaksir harus merogoh kocek sekitar Rp 1 juta karena ia menggunakan ekspedisi kilat (satu hari sampai).
Ada pula adegan ketika Dong-eun harus membeli narkoba untuk tokoh bernama Sara, yakni dengan biaya sekitar Rp 10 hingga 11 juta. Terakhir, tokoh yang punya trauma sebagai korban bully tersebut juga harus memasukkan ibunya sendiri ke rumah sakit dengan biaya sekitar Rp 14 juta.
Serial The Glory Part 2. Foto: Netflix
Nah, bila dijumlahkan, total uang yang harus dikeluarkan untuk membalaskan dendam Moon Dong-eun adalah Rp 804 juta. Perlu diingat, jumlah ini belum termasuk untuk membayar jasa dukun untuk memanggil roh temannya yang meninggal karena di-bully.
ADVERTISEMENT
Ladies, itu dia biaya yang ditaksir untuk membalaskan dendam Moon Dong-eun dalam serial drama Netflix The Glory. Biaya yang terbilang cukup besar ini masuk akal karena selama 18 tahun ia bekerja keras dan menabung. Bahkan, saking hematnya, Dong-eun sampai sempat didiagnosis kurang gizi oleh dokter.
Sejak keluar SMA, Moon Dong-eun telah menjajal berbagai pekerjaan. Mulai dari kerja sebagai buruh cuci, buruh pabrik, hingga menjadi guru di sekolah swasta. Selain itu, ia juga dibantu oleh pujaan hatinya, anak konglomerat pemilik rumah sakit ternama di Korea Selatan, Joo Yeo-jeong.