Cara Merawat Rambut dengan Santan Kelapa Agar Kuat dan Sehat

5 November 2019 10:51 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
 Merawat rambut dengan santan santan Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Merawat rambut dengan santan santan Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Rambut yang halus dan tampak lebat sudah menjadi impian tiap perempuan. Saking ingin mendapatkannya, banyak perempuan yang rela merawat rambut dengan harga mahal. Padahal, masih banyak cara merawat rambut yang sederhana dan alami.
ADVERTISEMENT
Di antara banyaknya bahan alami yang bagus untuk merawat rambut, santan kelapa juga menjadi andalan. Mengutip Healthline, santan kelapa memberikan kelembapan dan kekuatan rambut. Hebatnya lagi, santan kelapa dapat mencegah kebotakan dan tumbuhnya uban.
Santan kelapa sendiri mengandung banyak nutrisi yang bagus untuk rambut di antaranya; protein untuk menguatkan rambut, asam laurat sebagai bahan utama yang bisa membantu memperkuat kutikula, anti oksidan dan vitamin C, serta Vitamin B yang dapat menjaga rambut sehat, kuat, dan lembap.
Namun tentunya, untuk mendapatkan manfaat tersebut perlu dilakukan perawatan yang rutin. Setidaknya, seminggu sekali atau sebulan dua kali merawat rambut dengan santan kelapa.
Ilustrasi merawat rambut dengan santan kelapa Foto: Shutterstock
Untuk mengolah santan kelapa sebagai perawatan rambut, caranya cukup mudah. Peras parutan kelapa dan keluarkan santannya, usahakan untuk tidak memakai santan kemasan. Ini dilakukan agar perawatan rambut benar-benar alami.
ADVERTISEMENT
Setelah menyiapkan santan, aplikasikan ke kulit kepala sampai ujung rambut. Begitu santan sudah merata, kita diamkan selama 15 menit sampai 30 menit, supaya manfaat santan terserap baik ke kulit kepala dan rambut.
Agar merawat rambut lebih terasa rileks, kita bisa memberikan pijatan di kepala saat santan kelapa diaplikasikan. Setelah itu bungkus kepala dengan handuk hangat. Jika kita hanya ingin mengaplikasikan santan kelapa tanpa melakukan sedikit relaksasi, juga tidak masalah.
Setelah didiamkan, bilas rambut sampai bersih dengan sampo lalu pakai kondisioner. Keringkan rambut dengan cara alami tanpa menggunakan hair dryer, cukup keringkan dengan handuk dan diamkan.
Begitu rambut sudah benar-benar kering, gunakan hair oil yang mengandung bahan alami seperti argan, zaitun, minyak kelapa, dan sebagainya. Ini dilakukan supaya kita mendapat rambut sehat dan halus yang maksimal.
ADVERTISEMENT
Ladies, siap merawat rambut dengan santan kelapa?