Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
ADVERTISEMENT
Banyaknya rumah mode mewah saat ini memiliki satu masalah yang hampir sama, yakni kurangnya pilihan busana inklusif. Tidak banyak rumah mode yang menyediakan ukuran pakaian yang bisa digunakan oleh beragam bentuk tubuh. Rupanya, hal ini disadari oleh brand mewah Dolce & Gabbana .
ADVERTISEMENT
Rumah mode yang diidolakan Kate Middleton, Kylie Jenner dan aktris Daisy Ridley itu membuat gebrakan signifikan. Label dari desainer Domenico Dolce dan Stefano Gabbana ini dikabarkan merancang busana hingga ukuran 18 atau XXL.
Langkah ini menjadikan Dolce & Gabbana sebagai merek inklusif untuk perempuan sekaligus yang pertama untuk sebuah rumah mode.
"Kami selalu tertarik pada perempuan yang otentik, tanpa mematuhi aturan apa pun," kata Gabbana seperti dikutip New York Post. Gabbana juga menegaskan, pertunjukan runway pertama mereka pada 1985 berjudul 'Donne Vere' atau Real Women. Ini berarti, sejak awal, D&G sudah mendukung adanya keanekaragaman bentuk tubuh perempuan.
Beragam ukuran busana plus size yang dirilis oleh Dolce & Gabbana itu dapat ditemukan pada koleksi Fall 2019. Koleksi yang tersedia merupakan dress berbahan sifon, rok berenda serta pakaian bermotif bunga-bunga khas D&G.
ADVERTISEMENT
“Kami selalu menyukai siluet perempuan dalam berbagai ukuran dan bentuk. Karenanya itu adalah pilihan alami untuk memperluas ukuran (pakaian) kami," kata Gabbana.
Ia juga menambahkan, kecantikan bukan masalah ukuran. “(kecantikan) tidak bisa diukur dalam sentimeter. Sebaliknya, kecantikan adalah keadaan pikiran dan suatu sikap,” tandasnya.
Ladies, tertarik membeli koleksi busana plus size dari Dolce & Gabbana ?