Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Dalam acara tersebut, Clarke juga bernostalgia bahwa ia sempat ditawari menjadi pemeran utama serial film Fifty Shades dari buku populer dengan judul yang sama.
Meski sang sutradara, Sam Taylor-Johnson, sangatlah baik padanya, Clarke tetap harus menolak tawaran tersebut karena ia memiliki visi yang jelas terhadap karier dan gambaran aktris seperti apa yang ia inginkan.
"Saya tampil telanjang di depan kamera untuk Game of Thrones sudah lama sekali. Namun sampai sekarang, itu adalah satu-satunya pertanyaan (tentang adegan telanjang) yang selalu ditanyakan pada saya, hanya karena saya seorang perempuan," ungkap Emilia Clarke .
"Itu sangatlah menyebalkan, saya muak dan lelah, karena saya melakukan adegan itu untuk karakter-- saya tidak melakukannya sehingga laki-laki bisa melihat bebas payudara saya. Jadi, ya, saya menolak tawaran film itu (Fifty Shades)," tambahnya.
ADVERTISEMENT
Clarke bercerita, jika ia setuju dan secara sukarela beradegan telanjang pada sebuah film yang memang menceritakan tentang kehidupan sensual, seksualitas, dan lainnya, ia khawatir pertanyaan seputar adegan telanjang akan menghantui kariernya sebagai aktris.
"Tidak mungkin saya secara sukarela berjalan ke dalam 'situasi' tersebut dan mengharapkan orang-orang untuk berhenti bertanya seputar adegan itu," ungkap aktris berusia 32 tahun ini.
Empat tahun sebelumnya, Clarke juga pernah mengungkapkan hal serupa kepada The Hollywood Reporter bahwa ia tak ingin lagi tampil telanjang untuk proyek film lainnya.
"Saya sudah pernah melakukan adegan telanjang, dan saya khawatir akan 'dilabelkan' sebagai aktris yang akan melakukan adegan seperti itu lagi," ungkap Emilia Clarke di 2015.