IKEA Buka Gerai Baru di Mal Taman Anggrek, Hadirkan Konsep City Store Pertama

10 April 2022 11:11 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Direktur Mulia Group, Jocelyne S. Tjandra, IKEA Quality Advisor Store Manager, Ellery Kwok, President Director PT Rumah Mebel Nusantara (IKEA Indonesia), Patrik Lindvall, Duta Besar Swedia untuk Indonesia, HE Marina Berg, Presiden Komisaris PT. Hero Supermarket Tbk, Ipung Kurnia, dan Project Leader IKEA Mal Taman Anggrek, Ellen Ng melakukan penyiraman bunga Anggrek sebagai simbol peresmian pembukaan toko IKEA Mal Taman Anggrek pada Kamis (7/4/2022) di Jakarta Barat. Dok: IKEA
zoom-in-whitePerbesar
Direktur Mulia Group, Jocelyne S. Tjandra, IKEA Quality Advisor Store Manager, Ellery Kwok, President Director PT Rumah Mebel Nusantara (IKEA Indonesia), Patrik Lindvall, Duta Besar Swedia untuk Indonesia, HE Marina Berg, Presiden Komisaris PT. Hero Supermarket Tbk, Ipung Kurnia, dan Project Leader IKEA Mal Taman Anggrek, Ellen Ng melakukan penyiraman bunga Anggrek sebagai simbol peresmian pembukaan toko IKEA Mal Taman Anggrek pada Kamis (7/4/2022) di Jakarta Barat. Dok: IKEA
ADVERTISEMENT
Bergerak dengan visi untuk menciptakan kehidupan sehari-hari yang lebih baik bagi banyak orang, IKEA Indonesia resmi membuka gerai IKEA Mal Taman Anggrek, Jakarta Barat. Pembukaan ini ditandai dengan dilaksanakannya acara Opening Ceremony yang dilaksanakan pada Kamis (7/4). Kehadiran IKEA Mal Taman Anggrek bertujuan untuk memberikan solusi dan inspirasi perabot rumah tangga yang terjangkau aksesnya bagi masyarakat Jakarta.
ADVERTISEMENT
“Kami berkomitmen untuk menciptakan kehidupan sehari-hari yang lebih baik bagi banyak orang. Kali ini, kami berada lebih dekat dengan pusat kota Jakarta melalui city store pertama yang berlokasi di Mal Taman Anggrek,” kata Patrik Lindvall, President Director IKEA Indonesia, dalam acara Opening Ceremony yang dihadiri langsung oleh tim kumparanWOMAN.
Sebelumnya, IKEA Indonesia sudah hadir di lima kota besar, seperti Alam Sutera, Sentul City, Kota Baru Parahyangan, Jakarta Garden City, dan Bali. Namun pembukaan gerai IKEA yang keenam ini berbeda karena ini merupakan pertama kali IKEA hadir di dalam pusat perbelanjaan, yaitu Mal Taman Anggrek.
Demi memberikan pengalaman menarik saat berbelanja, IKEA Mal Taman Anggrek juga menghadirkan konsep baru yang mempermudah konsumen ketika akan membeli produknya. Selain menawarkan konsep belanja cash and carry, yang memungkinkan konsumen untuk membayar tunai, IKEA Mal Taman Anggrek memberikan pengalaman belanja online to offline melalui fitur scan and shop.
ADVERTISEMENT
Melalui fitur ini, konsumen yang mengunjungi toko dapat memindai produk yang diinginkan dan nantinya akan muncul di keranjang belanja online. Kemudian, barang yang sudah dipesan bisa diambil melalui IKEA Click and Collect yang berada di P1 basement atau lokasi IKEA Pick-up Point terdekat lainnya. Untuk Mal Taman Anggrek ini, Ladies bisa ambil belanjaan di Pick-up Point IKEA Hero Mal Taman Anggrek.
Room set di IKEA Mal Taman Anggrek. Dok: kumparan
Hal lain yang tak boleh dilewatkan, IKEA Mal Taman Anggrek menampilkan 22 room set yang fokus pada kebutuhan family with children sekaligus mendukung sustainable life at home. IKEA Mal Taman Anggrek juga menawarkan berbagai layanan seperti Interior Design Service, perakitan, pemasangan, perencanaan, dan konsultasi untuk memudahkan konsumen.
Selain menyediakan inspirasi perabotan hingga dekorasi rumah, IKEA Mal Taman Anggrek juga menawarkan pengalaman mencicipi makanan asal Swedia khas IKEA menggunakan sistem Self Order Kiosk di Swedish Restaurant yang berlokasi di lantai tiga.
ADVERTISEMENT
Tampak pada foto IKEA Food Manager Mal Taman Anggrek Fina Vradesta, sedang memperkenalkan cara penggunaan Self Order Kiosk di Swedish Restaurant IKEA Mal Taman Anggrek. Dok: IKEA
Duta Besar Swedia untuk Indonesia, Marina Berg, yang turut menghadiri acara peresmian ini mengungkapkan antusiasnya atas pembukaan toko IKEA Mal Taman Anggrek. Ia mengatakan, langkah ini juga akan mempererat hubungan kerja sama antara Indonesia dan Swedia.
“Dengan adanya city store IKEA pertama, IKEA Indonesia membuktikan komitmen mereka untuk dapat dijangkau lebih luas lagi. Saya sangat senang dapat menyaksikan momentum bersejarah lainnya dari IKEA Indonesia. Saya percaya IKEA Mal Taman Anggrek dapat menawarkan pengalaman berbelanja yang terbaik, dan akan semakin mempererat hubungan baik antara Indonesia dan Swedia yang telah terjalin,” ungkapnya.