Jadi Satu-satunya Penyanyi Perempuan, Ini Gaya Mary J. Blige di Super Bowl 2022

16 Februari 2022 12:25 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Jadi Satu-satunya Penyanyi Perempuan, Ini Gaya Mary J. Blige di Super Bowl 2022. Foto: Kevin C. Cox/Getty Images
zoom-in-whitePerbesar
Jadi Satu-satunya Penyanyi Perempuan, Ini Gaya Mary J. Blige di Super Bowl 2022. Foto: Kevin C. Cox/Getty Images
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Penyanyi asal Amerika Serikat (AS), Mary J. Blige menjadi satu-satunya perempuan yang tampil dalam pertunjukan Super Bowl Halftime Show 2022 di Los Angeles, AS, Senin, (14/02). Bersama Eminem, Dr. Dre, Snoop Dogg, dan Kendrick Lamar, penyanyi berusia 51 tahun itu menghibur ratusan juta penonton.
Penampilan Mary J. Blige saat Pepsi Super Bowl LVI Halftime Show di SoFi Stadium, di Inglewood, California, Minggu (13/2/2022). Foto: Kevin C. Cox/Getty Images
Mengutip People, Mary tampil seperti bintang dengan mengenakan criss cross top, booty shorts, dan sepatu boots setinggi paha bermotif cheetah berwarna putih metalik. Busana yang ia kenakan merupakan karya desainer asal AS, Peter Dundas.
ADVERTISEMENT
Untuk meninggalkan kesan glamor, rambut pirang Mary yang sepanjang pinggang ditata dengan gaya loose wave di bagian tengah. Mengutip Vogue, penata rambut, Tym Wallace, menata rambut Mary seperti Rapunzel dengan hair extension. Menurut dia, panjang rambutnya mencapai 40 inci atau lebih dari satu meter.
Penampilan Mary J. Blige bersama Eminem, Dr. Dre, dan Snoop Dogg saat Pepsi Super Bowl LVI Halftime Show di SoFi Stadium, di Inglewood, California, Minggu (13/2/2022). Foto: Kevin C. Cox/Getty Images
Mary juga tampil dengan riasan smokey eye dan bibir merah muda alami dengan produk dari Fenty Beauty Icon Refillable Lipstick in Motha Luva, produk terbaru dari Fenty Beauty.
Sementara itu, penari latarnya mengenakan pakaian yang mirip dengan Mary. Busana mereka juga terinspirasi dari hewan cheetah.
Sebelumnya, stylist Mary, Jason Rembert, membagikan cerita di balik tampilan Mary di Super Bowl Halftime Show 2022. Mengutip People, ia mengatakan, "Mary sangat identik dengan sepatu boots setinggi paha. Ketika saya bekerja dengan Mary, dia ingin menjadi dirinya sendiri. Dia telah bekerja sama dengan banyak stylist lain, seperti Misa Hylton.”
ADVERTISEMENT
Jason juga mengungkapkan bahwa dirinya merasa bangga karena bisa bekerja sama dengan Mary. Ia merasa senang bisa mengembangkan gaya khas Mary dan menampilkannya ke publik.
Sementara itu, dalam cover story majalah ELLE edisi Februari 2022, Mary J. Blige mengatakan bahwa dia sendiri yang meminta sepatu boots setinggi paha dengan resleting dari bahan kulit yang kaku untuk penampilannya di Super Bowl Halftime Show 2022.
Penampilan Mary J. Blige bersama Eminem, Dr. Dre, dan Snoop Dogg saat Pepsi Super Bowl LVI Halftime Show di SoFi Stadium, di Inglewood, California, Minggu (13/2/2022). Foto: Kevin C. Cox/Getty Images
Mary J. Blige sangat suka tampil apa adanya dengan gayanya sendiri. Seperti penampilannya sebelumnya, gaya Mary J. Blige di Super Bowl Halftime Show 2022 adalah ciri khasnya. Dia tidak ingin menyontek penampilan dari orang lain.
"Jika kamu suka membanding-bandingkan penampilanmu dengan orang lain, kamu akan menjadi gila. Kamu jadi ingin melakukan apa yang dilakukan orang lain. Lakukan yang terbaik yang bisa kamu lakukan," kata penyanyi yang menyanyikan lagu No More Drama di Super Bowl Halftime Show 2022.
ADVERTISEMENT
Penulis: Adonia Bernike Anaya