Kamus Pick-up Lines Seru untuk Kencan Online yang Ladies Wajib Tahu

27 Maret 2022 11:31 WIB
·
waktu baca 5 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi Kencan Online. Foto: Aditia Noviansyah/ kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Kencan Online. Foto: Aditia Noviansyah/ kumparan
ADVERTISEMENT
Fenomena kencan online lewat aplikasi khusus kencan (dating apps) semakin ramai, Ladies. Pandemi COVID-19 yang sudah berlangsung selama dua tahun terakhir menjadi salah satu faktor yang membuat kencan online semakin digemari, akibat harus dibatasinya interaksi sosial secara langsung.
ADVERTISEMENT
Dengan semakin populernya dating apps ini, mungkin Ladies juga jadi salah satu yang gemar menggunakan aplikasi ini, ya. Baik hanya untuk berbincang-bincang dengan orang baru, maupun untuk mencari pasangan serius.
Salah satu hal yang menjadi daya tarik tersendiri dari kencan online adalah penggunaan pick-up lines, atau dalam bahasa Indonesianya adalah gombalan. Sering kali kedua orang yang saling match di dating apps, seperti Tinder atau Bumble, melontarkan gombalan yang unik dan menarik, demi memikat satu sama lain.
Untuk itu, kumparanWOMAN sudah merangkum berbagai pick-up lines seru dan menarik yang bisa jadi senjata Ladies untuk memikat teman kencan online kalian. Simak selengkapnya di bawah ini, ya!
Ilustrasi Kencan Online. Foto: Aditia Noviansyah/ kumparan

1. Can I follow you? Because my parents told me to follow my dreams.

Pick-up line yang terkenal ini dikutip dari akun Twitter @bumblesupremacy, Ladies. Kalau dalam bahasa Indonesia, gombalan ini artinya adalah “Aku boleh follow kamu, enggak? Soalnya orang tuaku selalu menyuruhku untuk follow mimpi-mimpiku.”
ADVERTISEMENT
Dalam kata lain, “kamu” adalah “mimpi-mimpiku.” Gemas, ya!

2. "On a scale of 1 to 10, you’re a 9 and I’m the 1 you lack."

Gombalan yang dikutip dari Ponly ini adalah salah satu yang paling mudah digunakan. Dalam bahasa Indonesia, artinya adalah “Dalam skala 1 sampai 10, nilai kamu 9. Kamu cuma kurang 1, yaitu kamu kurang aku saja.”
Siap-siap buat teman kencan online-mu kesengsem, Ladies.

3. Hey, I’m writing an article on the finer things in life and I was hoping I could interview you.

Pick-up line yang dikutip dari Parade ini cocok banget dipakai saat menyapa teman kencan kita yang suka membaca atau tulis menulis. Sebab, gombalan ini menyinggung soal penulisan artikel.
ADVERTISEMENT
Dalam bahasa Indonesia, gombalan ini bisa diartikan sebagai “Hei, aku sedang menulis artikel soal hal-hal yang indah dan mewah, nih. Kamu keberatan enggak, kalau aku wawancara?”
Ilustrasi seorang perempuan berkencan lewat aplikasi di ponsel pintar Foto: Shutterstock

4. Excuse me, do you have a band-aid? Cause I scraped my knee falling for you.

Ini bisa dipakai oleh Ladies yang cukup bold dalam mengekspresikan perasaannya, nih! Dalam bahasa Indonesia, pick-up line ini artinya, “Maaf, kamu punya plester, enggak? Lututku luka karena kamu bikin aku terjatuh… tapi jatuhnya, jatuh hati.”
Istilah “fall for you” ini adalah sebuah idiom dalam bahasa Inggris yang artinya “jatuh hati”, Ladies.

5. You’re fine, but let me change the ‘f’ to ‘m’

Gombalan yang dikutip dari akun Twitter @bumblesupremacy ini adalah bentuk permainan kata, Ladies. Kalau diartikan ke dalam bahasa Indonesia, maknanya, “Kamu fine (cantik/ganteng), tapi aku mau ganti huruf ‘f’ jadi ‘m’.”
ADVERTISEMENT
Nah, kalau huruf f pada kata fine diganti jadi m, kata yang terbentuk adalah ‘mine’, yang artinya ‘milikku’. Jadi, teman kencan Ladies ini fine, tapi alangkah baiknya kalau dia jadi mine.

6. Do you believe in love at first sight, or should I walk past again?

ADVERTISEMENT
Pick-up line yang dikutip dari Ponly ini bisa dipakai saat Ladies benar-benar terpesona dengan teman kencan yang match dengan kalian. Sebab, Ladies seakan-akan langsung jatuh cinta pada pandangan pertama.
Arti dari gombalan ini adalah, “Kamu percaya enggak sama cinta pada pandangan pertama? Atau aku harus lewat lagi di depan kamu, biar kamu bisa lihat aku lagi?”
Ilustrasi chatting Foto: Shutterstock

7. Are you French? Because Eiffel for you.

Gombalan klasik ini sudah terkenal, tetapi tetap seru digunakan saat menyapa teman kencan baru. Ada permainan kata di sini: Eiffel for you bunyinya mirip dengan “I fell for you” yang artinya “aku jatuh cinta denganmu.”
ADVERTISEMENT
Kenapa ada French atau orang Prancis? Karena Menara Eiffel ada di Prancis!

8. Do you have a map? I just got lost in your eyes.

Kalau teman kencan online Ladies tampak memiliki mata yang indah, pick-up line ini bisa sekali digunakan! Gombalan yang dikutip dari Parade ini, dalam bahasa Indonesia, bermakna, “Kamu punya peta, enggak? Soalnya aku baru saja tersesat di dalam matamu.”
Jangan sampai tersesat betulan, ya, Ladies!

9. I always thought happiness started with an ‘h,’ but it turns out mine starts with ‘u.’

Buat Ladies yang langsung yakin dengan teman kencan online kalian, bisa langsung sapa dia dengan gombalan ini. Pick-up line ini dikutip dari Ponly, yang artinya, “Selama ini, aku pikir happiness (kebahagiaan) selalu dimulai dengan ‘h’. Tapi ternyata, kebahagiaanku dimulai dari ‘u’ (you, kamu).”
ADVERTISEMENT
Siap-siap menuju kebahagiaan bersama si dia, Ladies.
Aplikasi kencan online Tinder. Foto: Tinder

10. I usually hate anything sweet, but with you, I’m ready to get diabetes.

Untuk Ladies yang langsung terpesona pada pandangan pertama dengan teman kencan online, sapa dia dengan pick-up line ini. Dalam bahasa Indonesia, artinya, “Aku biasanya enggak suka apa pun yang manis. Tetapi dengan melihat kamu (yang super manis), aku siap diabetes.”

11. Excuse me, did you hurt yourself when you fell from heaven?

Jika Ladies tidak yakin teman kencan online kalian ini datang dari bumi karena dia terlalu mempesona, langsung rebut hati dia dengan gombalan ini. Dalam bahasa Indonesia, artinya, “Permisi, kamu sakit atau terluka enggak, pas kamu jatuh dari surga?”
ADVERTISEMENT

12. I was told that falling in love at first sight is a myth. I guess it’s not anymore.

Untuk Ladies yang langsung jatuh hati dengan teman kencan online, beranikan diri menyapa pakai pick-up line sambil jujur, ya! Gombalan ini, dalam bahasa Indonesia, artinya, “Orang-orang bilang padaku bahwa jatuh cinta pada pandangan pertama itu mitos. Kayaknya, ini sudah bukan mitos lagi.”
Jangan lupa dicatat, ya. Sudah siap pakai pick-up line yang mana, nih?