Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
ADVERTISEMENT
Salah satu treatment wajah yang menjadi andalan kaum hawa adalah facial. Setelah melakukan treatment ini, pertanyaan yang biasanya akan muncul adalah kapan boleh pakai skincare setelah facial?
ADVERTISEMENT
Saat melakukan facial, kulit akan dibersihkan secara menyeluruh, kemudian sel kulit matinya diangkat. Dengan begitu, kulit baru yang lebih sehat akan muncul.
Amanda Kanaan selaku pakar kecantikan mengatakan dalam laman Cleveland Land, facial juga dapat membantu meningkatkan sirkulasi darah. Hal itu bisa membunuh bakteri dan mendorong pertumbuhan sel yang penting dalam proses produksi kolagen.
Kolagen adalah sejenis protein yang memberi elastisitas pada kulit. Jika kulit kekurangan kolagen, akan muncul kerutan, kulit kendur, dan tanda-tanda penuaan lainnya.
Kapan Boleh Pakai Skincare Setelah Facial?
Setelah facial, biasanya kulit akan dipenuhi jerawat yang membuat kebanyakan orang panik. Namun, sebenarnya ini hal yang normal, Ladies.
Kondisi berjerawat setelah facial disebut “purging”. Ini terjadi karena kulit sedang membuang kotoran atau bakteri yang tertinggal di bawah kulit. Proses purging biasanya akan berlangsung selam 1-2 minggu setelah treatment.
ADVERTISEMENT
Untuk mencegah purging tidak menjadi masalah serius, penting untuk melakukan perawatan di rumah menggunakan skincare. Kapan boleh pakai skincare setelah facial?
Dokter kulit bernama Sejal Shah, MD, menjelaskan dalam laman Real Self bahwa sebaiknya istirahatkan kulit dari berbagai produk skincare selama 1-2 hari. Apalagi jika skincare tersebut mengandung alkohol atau bahan eksfoliasi seperti retinol , salicylic acid, dan lain-lain.
Meski begitu, untuk informasi lebih spesifiknya, silakan konsultasikan dengan dokter yang melakukan facial pada wajah Anda. Bagaimanapun, kondisi setiap wajah setiap orang berbeda-beda, jadi perawatan setelah facial pun pastinya tidak akan sama.
Apa yang Tidak Boleh Dilakukan Setelah Facial?
Berikut ini beberapa hal yang secara umum dilarang dilakukan setelah facial. Pahami dengan benar agar perawatan Anda tidak sia-sia, Ladies.
ADVERTISEMENT
1. Jangan Menyentuh Kulit
Kulit menjadi lebih sensitif setelah melakukan perawatan wajah. Oleh karena itu, hindari menyentuh wajah apalagi berusaha mencabut komedo kecil yang muncul. Hal ini dapat menyebabkan iritasi hingga bekas luka.
2. Jangan Menggunakan Make Up
Sama seperti skincare, make up dapat mengiritasi kulit yang masih sensitif apabila langsung digunakan setelah facial. Disarankan untuk menghindari produk make up selama 1-2 hari.
Saat nanti ingin kembali mengaplikasikan make up, pastikan aplikatornya sudah dicuci dengan bersih agar tidak memicu munculnya jerawat.
3. Hindari Sauna
Di hari pertama setelah melakukan facial, jauhkan diri dari sauna atau ruangan panas lainnya. Ini karena kulit yang di-facial telah terkena panas dalam intensitas cukup lama. Terpapar panas berlebih akan membuat kulit jadi semakin sensitif.
4. Jauhi Sinar Matahari
Sama seperti sauna, matahari juga memancarkan panas yang berbahaya sehingga harus dihindari selama 2-3 hari. Ketika kulit sudah tidak terlalu sensitif, Anda bisa kembali beraktivitas di bawah sinar matahari langsung.
ADVERTISEMENT
Namun, pastikan kulit Anda terlindungi oleh sunscreen SPF 30 atau lebih. Selain itu, jangan lupa aplikasikan kembali sunscreen setelah 3-4 jam.
Live Update