Masalah Kulit Kepala Sensitif, Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya!

7 Oktober 2022 17:59 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi masalah rambut dan kulit kepala. Foto: Mix and Match Studio/Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi masalah rambut dan kulit kepala. Foto: Mix and Match Studio/Shutterstock
Ladies, rambut yang sehat dan terawat bisa membuat seseorang lebih semangat dalam menjalani hari. Berbagai kerusakan seperti rontok, kering, atau kulit kepala yang sensitif tentu akan membuat aktivitas terganggu bahkan menurunkan kepercayaan diri.
Untuk itu, menjaga rambut tetap sehat sangatlah perlu. Salah satu caranya yaitu dengan menggunakan sampo yang tepat. Sayangnya, banyak perempuan yang sulit menemukan sampo yang tepat, terutama bagi mereka yang berkulit kepala sensitif.
Sebelum membahas mengenai penggunaan sampo, kamu juga perlu mengetahui penyebab kulit kepala kering dan sensitif. Dengan begitu, masalah kerusakan bisa diatasi dengan cara yang benar. Berikut ini beberapa penyebab kulit kepala kering dan sensitif dapat kamu ketahui.

Penyebab Kulit Kepala Kering dan Sensitif

Cara keramas yang salah

Salah satu penyebab kulit kepala kering dan sensitif adalah proses keramas yang tidak benar. Karenanya, pastikan bahwa mencuci kepala dengan bersih, terutama saat menggunakan gel, dry shampoo, dan atau hairspray.
Produk yang kamu gunakan dapat meninggalkan residu dari sampo yang tersisa sehingga memicu kulit sensitif. Terapkan urutan penggunaan produk dengan benar, misalnya dari penggunaan sampo lalu diikuti dengan kondisioner.

Kandungan sampo

Kondisi kulit kepala hampir sama dengan kulit wajah, lho, Ladies. Jika kamu menggunakan produk yang tidak pas, akan muncul dampak ruam, gatal, dan kemerahan pada kulit kepala. Pastikan bahwa sampo yang kamu gunakan tidak mengandung pengawet, alkohol, dan pewangi buatan yang dapat membuat kulit kepala kamu iritasi.

Paparan sinar UV

Meski menutupi kepala dengan hijab, ternyata dampak buruk paparan sinar UV belum tentu bisa terelakkan. Dampak buruknya tetap bisa muncul, apalagi saat suhu berada di atas 30 Celsius. Kulit kepala akan terasa lebih gatal, lembab, bahkan perih.

Kondisi lain

Kamu perlu memperhatikan berbagai kondisi lain seperti stres atau psoriasis. Ya, stres dapat menjadi penyebab kulit kepala perih dan sensitif. Saat merasa stress, penyakit dapat dengan mudah menyerang bahkan berefek pada kulit kepala, misalnya kerontokan.
Selain itu, ada pula psoriasis yang membuat kulit kepala tampak kemerahan dan sedikit bersisik. Penyakit ini tidak menular dan biasanya dipicu oleh penurunan sistem imun tubuh.
Karenanya, kamu perlu menghindari berbagai kebiasaan buruk yang bisa memperburuk keadaan rambut dan kulit kepala kamu, ya, Ladies.

Cara Mengatasi Masalah Rambut dan Kulit Kepala

Hold Me Tight dari lavojoy yang bisa jadi sampo andalan. Foto: dok. lavojoy
Menggaruk kulit kepala merupakan salah satu kebiasaan yang bisa memicu iritasi, menyebabkan kerontokan, dan memperparah psoriasis. Jika kepala gatal, cobalah untuk menggunakan sisir berbulu halus untuk menggaruk bagian gatal.
Bangun kebiasaan baik seperti keramas 2 hingga 3 kali dalam seminggu untuk rambut kering, atau 1 hingga 2 kali dalam seminggu untuk jenis rambut berminyak. Agar masalah rambut dan kulit kepala kamu bisa teratasi, jangan lupa gunakan lavojoy Hold Me Tight, ya, Ladies.
Sampo ini sangat direkomendasikan untuk menjaga kesehatan rambut. Sebab, lavojoy Hold Me Tight tidak mengandung silikon dan sulfat (yang sama dengan 0 persen). Karenanya, produk ini aman bagi kulit kepala sensitif, tidak membuat rambut kering, dan menghindari kerusakan lainnya.
Mengandung asam amino, sampo lavojoy Hold Me Tight dapat memberikan foam alias busa lembut untuk membersihkan kulit kepala. Ada juga kandungan ceramide dan centella asiática yang berfungsi untuk menutrisi kulit kepala dan menjaga kelembaban kulit. Selain itu, sampo ini memiliki Lactobacillus yang berfungsi untuk menyeimbangkan pH kulit kepala.
Agar lebih lengkap, kamu juga perlu menggunakan kondisioner seperti lavojoy SOS Nourishing. Kondisioner ini punya ekstrak Argan, Grape Seed Oil, dan Jojoba Seed. Kandungan tersebut dapat menjaga Kesehatan rambut agar tidak rusak dan rontok. Menariknya lagi, ada kandungan Sericin dan B5 yang berfungsi untuk menjaga kesehatan dan menguatkan rambut.
Yuk, Ladies, buat hari-hari kamu lebih cerah dan penuh percaya diri dengan rutin menggunakan lavojoy Hold Me Tight dan kondisioner lavojoy SOS Nourishing. Kamu bisa mendapatkan kedua produk ini secara online di e-commerce maupun supermarket terdekat.
Artikel ini merupakan bentuk kerja sama dengan PT Global Digital Raya