Mengintip Isi Rumah Luna Maya yang Pernah Ditawar Rp 25 Miliar

25 Juli 2020 10:06 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Luna Maya Berpose di Belakang Rumahnya Foto: lunamaya
zoom-in-whitePerbesar
Luna Maya Berpose di Belakang Rumahnya Foto: lunamaya
ADVERTISEMENT
Kehidupan pribadi para selebriti memang selalu menarik perhatian. Tak hanya soal kehidupan asmara, potret rumah atau huniannya pun kerap membuat penasaran para penggemar.
ADVERTISEMENT
Baru-baru ini, aktris dan model Luna Maya menunjukkan isi rumahnya kepada presenter Boy William. Dalam video yang diunggah di kanal YouTube Boy William, Luna bercerita bahwa rumah tersebut ia beli sekitar Rp 8,7 miliar. Namun setelah direnovasi, rumah tersebut kabarnya pernah ditawar hingga mencapai Rp 25 miliar.
“Pas ditawar sekian (Rp 25 miliar) aku enggak mau, soalnya aku enggak punya rumah lain lagi selain ini,” terang perempuan berusia 36 tahun itu kepada Boy William.
Lalu, seperti apa tampilan rumah Luna Maya? Berikut potretnya.

1. Bagian depan rumah

Bagian Depan Rumah Luna Maya Foto: Boy William
Secara keseluruhan, rumah satu lantai itu bergaya klasik-modern yang didominasi warna putih. Di bagian depan rumah misalnya, Luna memilih desain yang lebih simpel dengan cat tembok putih dan pintu berwarna biru yang cukup kontras.
ADVERTISEMENT

2. Ruang keluarga dan ruang makan dengan konsep one space

Ruang Makan di Rumah Luna Maya Foto: Boy William
Sementara di bagian tengah rumah, Luna memilih konsep one space atau tak ada sekat sehingga ruangannya pun terlihat tampak luas. Ruangan itu memiliki dua area, yaitu ruang keluarga dan juga ruang makan.
Untuk ruang keluarga, Luna memilih tampilan yang mewah dengan sentuhan emas dan lighting yang cozy. Sementara itu untuk ruangan makan dilengkapi dengan meja panjang dan kursi velvet berwarna biru yang meninggalkan kesan elegan. Penambahan lampu gantung bergaya kontemporer juga seakan menambah kesan mewah pada area tersebut.

3. Sudut rumah penuh dengan lukisan

Sudut Rumah Luna Maya Foto: Boy William
Di bagian sudut lain, Luna Maya juga mendekor dinding rumahnya dengan berbagai lukisan. Selain itu, ia juga menambahkan beberapa benda seni lain seperti patung-patung kecil untuk membuat suasana yang lebih magis.
ADVERTISEMENT

4. Kamar pribadi lebih sederhana

Rumah Luna Maya Foto: Boy William
Berbeda dengan area ruang keluarga yang terkesan lebih mewah, kamar pribadi Luna justru terkesan lebih sederhana. Ruangan tersebut didominasi warna putih gading dengan dengan tambahan lighting gold. Sementara itu, ia juga menambahkan aksen biru muda pada bagian tempat tidur untuk membuat ruangannya tidak terasa monoton.

5. Walk in closet untuk menyimpan koleksi barang-barang mewah

Walk in Closet Milik Luna Maya Foto: Boy William
Masih di area kamar, Luna juga memiliki walk in closet untuk menyimpan koleksi pakaian, sepatu, hingga tas mewahnya. Berbagai koleksi mewah itu ditata dengan sangat rapi.

6. Luna Maya memiliki ruang kerja pribadi

Ruang Kerja Luna Maya Foto: Boy William
Di dalam rumah tersebut, Luna Maya juga memiliki ruang kerja kerja pribadi. Saat membeli rumah, ruangan itu awalnya adalah taman kecil yang kemudian ia ubah menjadi ruang kerja dan tempat menyimpan koleksi.
ADVERTISEMENT

7. Halaman belakang yang sangat asri

Halaman Belakang Rumah Luna Maya Foto: Boy William
Terakhir untuk bagian halaman belakang, area itu sangat sangat asri dengan banyaknya dedaunan dan juga pohon. Tidak ketinggalan sebuah kolam renang juga menambah suasana asri bagian belakang rumah tersebut.
Nah, Ladies bagaimana menurut Anda tampilan rumah Luna Maya?
----
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)