Momen Seru Ratu Camilla Main Tenis Meja Bareng Ibu Negara Prancis

28 September 2023 16:00 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ratu Inggris Camilla bersiap bermain tenis meja dengan istri Presiden Prancis Brigitte Macron saat berkunjung ke Saint-Denis, Prancis. Foto: HANNAH MCKAY/POOL/AFP
zoom-in-whitePerbesar
Ratu Inggris Camilla bersiap bermain tenis meja dengan istri Presiden Prancis Brigitte Macron saat berkunjung ke Saint-Denis, Prancis. Foto: HANNAH MCKAY/POOL/AFP
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Pertemuan kenegaraan tidak harus selalu serius; tampaknya, itulah prinsip yang dipegang oleh Kerajaan Inggris dan Pemerintah Prancis. Ini dibuktikan lewat momen Ratu Camilla bermain tenis meja atau pingpong dengan Ibu Negara Prancis, Brigitte Macron, saat kunjungan Raja Charles III ke Prancis pada pekan lalu.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari People, permainan tenis meja antara perempuan nomor 1 Inggris dan Prancis tersebut berlangsung pada Kamis (21/9). Saat itu, rombongan Kerajaan Inggris dan Pemerintah Prancis tengah mengunjungi pusat olahraga di Saint-Denis, wilayah sekitar Paris.
Dalam video yang beredar, terlihat Camilla dan Brigitte saling mengoper bola pingpong kepada satu sama lain dengan bet mereka. Camilla mencoba memulai permainan, tetapi ia beberapa kali gagal membuat membuat bola melewati net saat melakukan servis.
Ratu Camilla dan Brigitte Macron dikelilingi oleh banyak remaja yang bersemangat menonton permainan tersebut. Melihat antusiasme para remaja, Brigitte pun mengajak mereka bercanda dan mengatakan, “Berhenti merekam!” sembari tertawa.
Di momen tersebut, Ratu Camilla tampak mengenakan coat panjang berwarna putih yang menutupi gaun midi berwarna hitam putih di dalamnya. Untuk menghiasi coat itu, Camilla memilih mengenakan bros art deco di bagian dada kiri.
ADVERTISEMENT
Jika Camilla memilih warna yang lembut, Brigitte tampil berani dengan warna merah yang menyala. Istri Presiden Prancis Emmanuel Macron ini mengenakan suit jacket tweed dari Chanel, yang dipadukan dengan celana loose hitam.
Raja Charles III dan Ratu Camilla mengunjungi Prancis selama tiga hari, yakni pada 20–22 September 2023. Selama acara tersebut, mereka mengunjungi Paris dan Bordeaux dalam rangka merayakan sejarah, kebudayaan, dan nilai-nilai bersama antara Inggris dan Prancis.
Ratu Inggris Camilla bersiap bermain tenis meja dengan istri Presiden Prancis Brigitte Macron saat berkunjung ke Saint-Denis, Prancis. Foto: HANNAH MCKAY/POOL/AFP
Pada Rabu (20/9) malam, sang Raja dan Ratu Inggris menghadiri perjamuan kenegaraan yang digelar oleh Presiden Emmanuel Macron di Palace of Versailles, lokasi yang sangat bersejarah bagi Prancis. Di hadapan 150 tamu, Raja Charles III memberikan pidato tentang mendiang ibundanya, Ratu Elizabeth II.
ADVERTISEMENT
“Kunjungan resmi pertama orang tua saya ke Prancis berlangsung pada 1948, tak lama setelah mereka menikah. Saat itu, mereka menciptakan suasana meriah, berdansa hingga tengah malam di Chez Carrere yang glamor di dalam Rue Pierre Charron, diiringi senandung oleh Edith Piaf,” ungkap Charles, sebagaimana dikutip dari People.
Menurut Daily Mail, di malam itu juga, Ratu Camilla dan Brigitte Macron sempat menunjukkan momen manis keakraban mereka. Brigitte tertangkap kamera tengah membantu Camilla merapikan cape atau jubahnya.