Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Perempuan Belajar Berani Speak Up Bareng Hannah Al Rashid dan Kalis Mardiasih
18 Maret 2022 12:42 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Acara puncak dari program spesial kumparanWOMAN, Women's Week 2022 , akan segera digelar pada Kamis (31/3) mendatang. Perhelatan ini digelar dalam rangka merayakan International Women’s Day atau Hari Perempuan Internasional 2022.
ADVERTISEMENT
Pada tahun kedua ini, Women's Week mengajak perempuan Indonesia untuk berani mendobrak batasan dan saling memberdayakan lewat tema Break the Barriers #EmpowerTogether.
Menariknya, Women's Week 2022 memiliki sejumlah rangkaian acara menjelang acara puncak pada Kamis, 31 Maret 2022. Akan ada beragam program yang tak boleh kamu lewatkan, Ladies. Salah satunya adalah bincang-bincang spesial bersama figur publik Hannah Al Rashid dan aktivis serta penulis Kalis Mardiasih dalam Ladies Talk.
Pada program spesial kali ini, kumparanWOMAN bersama Hannah Al Rashid dan Kalis Mardiasih mengupas soal pentingnya perempuan untuk berani serta percaya diri dalam stand up dan speak up untuk diri sendiri dan orang lain.
Pasalnya, selama ini sebagian perempuan terjebak dalam stigma masyarakat yang selalu mengharuskan perempuan untuk jadi orang yang penurut hingga tidak banyak bicara agar lebih sopan. Kondisi ini mungkin mempengaruhi pemikiran mereka sehingga tidak berani berbicara atau speak up ketika mengalami situasi buruk.
ADVERTISEMENT
Hal tersebut kemudian membuat rasa percaya diri mereka pun menurun ketika sedang mengutarakan aspirasi. Hal-hal seperti itu mungkin menjadi salah satu pemicu masih banyaknya perempuan yang takut untuk maju. Jangankan membela perempuan lainnya, membela diri sendiri saja kadang belum tentu berani.
Padahal keberanian perempuan itu penting. Setiap perempuan memiliki hak untuk bisa speak up dan stand up mengenai masalah yang mereka hadapi. Mereka juga bisa saling support dan membantu sesama perempuan dalam menghadapi kesulitan yang sama.
Nah, buat para Ladies yang ingin lebih berani speak up dan stand up, jangan lewatkan Ladies Talk: Break the Barrier: Pentingnya Jadi Perempuan yang Berani & Percaya Diri. Salah satu program dalam rangkaian acara road to Women's Week 2022 ini akan tayang di YouTube kumparan pada Senin, 21 Maret 2022. Jangan sampai ketinggalan, ya, Ladies!
ADVERTISEMENT