Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.95.1
Rene Furterer Luncurkan Produk Pre-Shampoo untuk Atasi Kulit Kepala Sensitif
7 September 2024 22:56 WIB
·
waktu baca 3 menitADVERTISEMENT
Penelitian global menunjukkan sebanyak 47 persen populasi manusia memiliki kulit kepala sensitif. Sayangnya banyak produk perawatan rambut yang beredar di pasaran tidak diformulasikan khusus untuk kulit kepala sensitif.
ADVERTISEMENT
Padahal merawat kulit kepala sensitif, yang ditandai dengan gejala kulit kepala gatal dan iritasi, tidak selalu mudah, Ladies. Salah pilih produk malah dapat memperparah kondisi kulit kepala.
Memahami kebutuhan ini, brand hair care premium René Furterer meluncurkan kembali produk pre-shampoo yaitu Astera Head Spa Soothing Concentrate Freshness and Purity.
Hadir dalam formulasi baru, Astera Head Spa Soothing Concentrate terbuat dari bahan vegan, silicone-free, dan 99% natural. Kandungan ekstrak tanaman Asteraceae, Organic Mint Essential Oil, dan Organic Eucalyptus Essential Oil di dalam Astera Head Spa diklaim dapat membantu merawat dan mendinginkan kulit kepala hingga -1.5 derajat Celcius.
Untuk memperkenalkan produk Astera Head Spa Soothing Concentrate Freshness and Purity ini, RENE Furterer melalui distributor resmi PT Beautindo Prima menggelar kegiatan eksibisi di Main Atrium, Pondok Indah Mall 2, Jakarta.
ADVERTISEMENT
Di booth ini kamu bisa melalukan scalp check untuk mengetahui kondisi kulit kepala sekaligus menjajal langsung Astera Head Spa Soothing Concentrate Freshness and Purity. Booth ini akan tersedia dari tanggal 2-8 September 2024.
“Slogan Rene Furterer sejak 1957 adalah rambut yang indah dimulai dari kulit kepala yang sehat. Oleh karena itu, kami merilis kembali Astera Head Spa Soothing Concentrate dengan formula baru untuk membantu customer setia Rene mendapatkan kulit kepala yang lebih sehat dan bebas iritasi,” ujar Managing Director PT Beautindo Prima Henny Wijaya saat acara peluncuran di Main Atrium, Pondok Indah Mall 2, Jakarta, Sabtu (7/9).
Henny merinci, Astera Soothing Concentrate adalah salah satu produk ikonik dari René Furterer bersamaan dengan Complexe 5 Stimulating Concentrate yang berfungsi untuk menstimulasi kulit kepala.
ADVERTISEMENT
Produk yang dipakai sebelum keramas ini diklaim dapat mengurangi gatal, iritasi, dan membersihkan kulit kepala dalam seketika.
Tips haircare routine untuk kulit kepala sensitif
Untuk kamu yang memiliki kulit kepala sensitif, ada beberapa tips yang dibagikan Henny, Ladies. Pertama, sebelum keramas, kamu bisa mengaplikasikan Astera Head Spa Soothing Concentrate.
Caranya, teteskan produk secukupnya secara langsung ke kulit kepala. Kemudian pijat selama 5-10 menit. Astera Head Spa Soothing Concentrate akan memberikan sensasi dingin di kulit kepala dan membantu memperlancar peredaran darah. Pemakaian Astera Head Spa Soothing Concentrate ini cukup 1-2 kali seminggu saja, Ladies.
Setelah itu, kamu bisa bilas rambut dan aplikasikan shampoo sesuai dengan kondisi kulit kepala atau kamu bisa memilih Astera Fresh Shampoo.
ADVERTISEMENT
Setelah mengaplikasikan shampoo, jangan lupa gunakan conditioner sesuai jenis rambut. Tahap terakhir, aplikasikan serum terutama bagi kamu yang punya keluhan rambut rontok.
Buat kamu yang penasaran, Astera Head Spa Soothing Concentrate bisa kamu dapatkan di official store Tokopedia dan Shopee serta di beberapa cabang Guardian, Watsons, dan Sogo seharga Rp 1,3 juta. Kamu juga bisa menikmati perawatan rambut yang dibuat khusus sesuai kebutuhanmu di Salon Rene Furterer di Pondok Indah Mall 2 di lantai B2 North Lobby.