Tampil Kasual hingga Elegan, Intip Tips Mix and Match Denim untuk Berbagai Acara

15 September 2022 10:42 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tampil Kasual hingga Elegan, Intip Tips Mix and Match Denim untuk Berbagai Acara
zoom-in-whitePerbesar
Meski sudah menjadi fashion item dari 50 tahun lalu, denim seolah tak lekang oleh waktu. Bahkan beberapa tahun terakhir, model denim vintage kembali menunjukkan tren, mulai dari cutbray hingga carpenter jeans.
Denim juga bisa dipadu padankan dengan berbagai gaya, sehingga cocok dikenakan dalam berbagai kesempatan. Nah, agar tidak membosankan, kamu bisa mencoba tiga look di bawah ini saat mengenakan denim. Penasaran? Yuk, langsung kita bahas!
1. Casual Look: Denim Jacket dengan Kulot
Jaket dari bahan jeans. Foto: Dok. myrubylicious
Untuk kamu yang suka tampil casual, denim jacket wajib jadi item yang harus dimiliki. Kamu bisa memilih oversized denim jacket yang akan memberikan kesan sporty namun tetap modis. Padu padankan jaket dengan kulot dan striped t-shirt untuk menonjolkan kesan santai dan kekinian, sehingga cocok untuk outfit saat hangout.
2. Feminine Look: Atasan Tartan dengan Mom Jeans
Ilustrasi mix and match atasan tartan dan mom jeans (kiri). Foto: Shutterstock
Atasan tartan kini kembali jadi tren dengan model yang semakin bervariasi. Bila ingin tampil semi formal namun tetap kekinian, kamu bisa memakai blouse motif tartan dengan bawahan mom jeans.
Meski namanya mom jeans, model celana yang terinspirasi dari style anak muda tahun 80-an ini tidak akan membuatmu terlihat tua. Justru, celana dengan potongan high waist dan loose akan menonjolkan kesan jenjang pada kaki kamu.
3. Elegant Look: Striped Blouse dan Jeans Gelap
Ilustrasi mix and match striped shirt dan jeans gelap. Foto: Shutterstock
Jeans juga bisa membuat penampilanmu terlihat elegan, Ladies. Kamu bisa memilih jeans berwarna gelap, lalu mix and match dengan striped blouse yang tidak pernah terlihat membosankan. Pilih blouse dengan bahan yang ‘jatuh’ untuk memberikan kesan proporsi tubuh yang jenjang dan ideal.
Nah, agar penampilanmu kian maksimal, jangan lupa kenakan Frank & co.’s TinyTAN Special Collection sebagai perhiasan berlian untuk menunjang OOTD-mu. Ya, tingginya animo masyarakat Indonesia terhadap budaya pop Korea menjadi inspirasi Frank & co. untuk meluncurkan Frank & co.’s TinyTAN Special Collection yang menghadirkan 7 BTS character TinyTAN, yakni karakter yang terinspirasi oleh BTS yaitu RM, Jin, SUGA, j-hope, Jimin, V, dan Jung Kook.
Koleksi bracelet Frank & co.’s TinyTAN Special Collection. Foto: Dok. Frank & co.
Sempat kehabisan stok, antusiasme yang tinggi pun membuat Frank & co. kembali melakukan restock produk ini. Koleksi perhiasan wanita Frank & co.’s TinyTAN Special Collection terdiri dari 28 perhiasan model terbaru. Mulai dari 7 kalung berlian, 7 gelang berlian, 7 kalung emas, dan 7 gelang emas wanita.
Koleksi ini menggunakan kombinasi paper clip chain dan cable chain, perpaduan chain (rantai) yang hanya akan ditemukan di Frank & co.’s TinyTAN Special Collection, dengan detail perhiasan yang digrafir dengan mesin CNC, sehingga menghasilkan grafir yang presisi. Ditambah, koleksi ini menggunakan mirror finish sehingga memberikan pantulan emas yang sangat mengkilap.
Koleksi bracelet Frank & co.’s TinyTAN Special Collection. Foto: Dok. Frank & co.
Soal kualitas, seluruh perhiasan model terbaru Frank & co.’s TinyTAN Special Collection dibuat dari emas 18K yang bersertifikasi SNI. Sedangkan produk diamond necklace dan bracelet menggunakan berlian F-VVS 0,055 carat.
Koleksi kalung emas Frank & co.’s TinyTAN Special Collection. Foto: Dok. Frank & co.
Selaras dengan #NyatakanTinyTANdenganFranknco, dengan adanya Frank & co.’s TinyTAN Special Collection ini, Frank & co. menambahkan varian perhiasan berkualitas yang cocok untuk segala momen dan segala usia, sehingga tidak ada alasan untuk tidak menyatakan isi hati dengan #Franknco.
Informasi selengkapnya mengenai Frank & co.’s TinyTAN Special Collection atau koleksi perhiasan berlian dan emas terbaru, kunjungi website www.frankandcojewellery.com dan Instagram @franknco_id. Yuk, setelah sempat terjual habis setalah peluncurannya beberapa waktu lalu, Frank & co.’s TinyTAN Special Collection sudah bisa kamu peroleh kembali di gerai Frank & co.
Artikel ini merupakan bentuk kerja sama dengan Frank & co.