Tampilan Publik Terakhir Lisa Marie Presley, Tampak Lemah di Golden Globes 2023

15 Januari 2023 9:14 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Penyanyi Lisa Marie Presley tiba di gala manfaat "An Enduring Vision" Tahunan Elton John AIDS Foundation ke-12 di Cipriani di New York City, AS 15 Oktober 2013. Foto: REUTERS/Eduardo Munoz
zoom-in-whitePerbesar
Penyanyi Lisa Marie Presley tiba di gala manfaat "An Enduring Vision" Tahunan Elton John AIDS Foundation ke-12 di Cipriani di New York City, AS 15 Oktober 2013. Foto: REUTERS/Eduardo Munoz
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Penyanyi Amerika Serikat, Lisa Marie Presley, meninggal dunia di usia 54 tahun pada Kamis (12/1) waktu setempat. Kematian anak penyanyi rock legendaris Elvis Presley itu disebabkan oleh henti jantung. Kendati kepergiannya sungguh mendadak, Lisa Marie sempat hadir di publik dengan tampilan yang agak lemah.
ADVERTISEMENT
Dua hari sebelum kematiannya, Lisa Marie menghadiri gelaran Golden Globe Awards 2023 di Beverly Hilton, California, pada Selasa (10/1). Mantan istri Michael Jackson itu hadir ke Golden Globes untuk memberikan dukungan kepada aktor Austin Butler, yang memerankan tokoh Elvis Presley dalam film biopik Elvis.
Hadir dalam balutan gaun serba hitam, Lisa Marie Presley disebut terlihat kurang sehat dan lemah.
Dikutip dari Page Six, dalam wawancara bersama Extra, Lisa Marie tampak harus berpegangan dengan Jerry Schilling—teman lama Elvis Presley—untuk bisa berdiri dengan seimbang. Saat itu, Lisa Marie tengah diwawancara oleh Billy Bush.
“Aku akan menggandeng lenganmu,” kata Lisa Marie saat itu kepada Jerry Schilling, sembari merangkul lengan Jerry dengan lengan kanannya. Sejumlah penggemar Lisa Marie pun mengatakan, cara berbicara Lisa Marie terdengar berbeda; ujarannya terdengar lebih lambat dari biasa, dan ia terlihat “lemah”.
ADVERTISEMENT
Seorang netizen mengatakan, Lisa Marie Presley terlihat “kurang nutrisi” dan “patah hati”. Ini menyinggung patah hati yang dirasakan Lisa Marie usai anaknya, Benjamin, meninggal dunia akibat bunuh diri pada 2020 lalu.
“Lihatlah bagaimana ia mengambil lengan Jerry, menurut saya ia tidak sehat di sini, saya berdoa untuk LMP [Lisa Marie Presley],” tulis seorang netizen, sebagaimana dilansir Page Six.
Sebuah video yang diunggah oleh Elite Daily di TikTok juga menunjukkan Lisa Marie Presley yang terlihat agak kesulitan menaiki tangga meskipun sudah dibantu oleh Jerry Schilling dan Austin Butler.
Penampilan Lisa Marie Presley di Golden Globes 2023 ini pun menjadi kali terakhir publik melihat sang penyanyi tembang Lights Out tersebut secara langsung.
ADVERTISEMENT
Dilansir BBC, beberapa hari sebelum kematiannya, Lisa Marie juga sempat mengunjungi Graceland untuk merayakan hari jadi ke-88 tahun mendiang ayahnya, Elvis Presley, pada 8 Januari. Graceland adalah mansion milik Elvis yang berlokasi di Memphis, Tennessee, Amerika Serikat.

Lisa Marie Presley sempat menerima perawatan

Sebelum meninggal dunia, Lisa Marie Presley sempat dilarikan ke rumah sakit akibat henti jantung yang dialaminya. TMZ mengabarkan, pada Kamis (12/1) pagi, Lisa Marie ditemukan tidak bergerak di kamar tidurnya. Mantan suami Lisa Marie, Danny Keough—yang tinggal satu rumah, menemukan Lisa Marie dan langsung melakukan CPR.
Kemudian, sang ibunda, Priscilla Presley, mengabarkan bahwa anak sulungnya itu tengah menerima perawatan. Menurut TMZ, sebelum meninggal, Lisa Marie berada dalam kondisi koma induksi dan dirawat dengan alat pacu jantung.
Penyanyi Lisa Marie Presley berpose di pemutaran perdana "Mad Max: Fury Road" di Hollywood, California, AS 7 Mei 2015. Foto: REUTERS / Mario Anzuoni
Tak lama setelahnya, duka menyelimuti Priscilla dan keluarganya. Kabar meninggalnya Lisa Marie diumumkan lewat keterangan resmi oleh representatif Priscilla.
ADVERTISEMENT
“Priscilla Presley dan keluarga Presley sungguh terkejut dan berduka atas kematian tragis dari Lisa Marie yang terkasih. Mereka [keluarga Presley] sangat bersyukur atas dukungan, cinta, dan doa dari semua. Keluarga memohon privasi selama waktu-waktu yang sulit ini,” demikian kutipan keterangan resmi Priscilla Presley, dilansir New York Post.