Tips Karier: Kiat Sukses di Tempat Kerja untuk Anda yang Introvert

25 Februari 2020 12:50 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi perempuan karier yang introvert. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi perempuan karier yang introvert. Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Selain memiliki kemampuan yang mumpuni di bidang pekerjaan, salah satu tips karier yang wajib dimiliki oleh setiap pekerja adalah menjalin relasi. Menjalin relasi di dunia kerja memang memiliki beragam keuntungan, seperti membuat pekerjaan Anda lebih mudah dan lancar, hingga membuat Anda terbebas dari masalah di tempat kerja.
ADVERTISEMENT
Bagi Anda yang memiliki kepribadian introvert, menjalin relasi tentu menjadi sebuah tantangan tersendiri. Karena itulah, introvert kadang diremehkan dan dianggap sulit untuk berkembang di dunia kerja. Padahal sebenarnya, pekerja yang introvert juga masih bisa berkembang di dunia kerja dengan caranya sendiri.
Yuk simak, lima tips karier untuk Anda yang introvert agar bisa sukses dan berkembang di dunia kerja.

1. Pilih jenis pekerjaan yang tepat

Ilustrasi Bekerja Foto: Unsplash
Sebelum menentukan jenis pekerjaan yang akan Anda ambil, cobalah untuk mengidentifikasikan kekuatan dan kelemahan yang Anda dimiliki. Setelah itu, selaraskan dengan uraian tugas dan tanggung jawab pekerjaan Anda.
“Jika tidak sama, mungkin Anda bisa berbicara dengan atasan Anda untuk menyesuaikan peran yang lebih cocok dengan Anda,” tutur Vicki Salemi, pakar karier asal Amerika Serikat saat diwawancarai Huffpost.
ADVERTISEMENT
Lebih lanjut, Salemi juga mengidentifikasi beberapa jenis pekerjaan yang cocok untuk Anda yang memiliki kepribadian introvert, seperti bidang akuntansi, hingga penulis.

2. Membangun relasi secara perlahan

Ilustrasi bekerja Foto: dok. Unsplash
Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, membangun relasi di dunia kerja memang menguntungkan. Bagi Anda kaum introvert, cobalah untuk membangun relasi secara perlahan dan tidak terburu-buru. Mulailah berteman dengan 1-2 orang di dalam tim Anda, lalu mintalah untuk dikenalkan ke teman-teman di tim lain. Ulangilah tahapan ini hingga akhirnya Anda memiliki jaringan relasi yang kuat dan juga luas.
“Atau jika hal itu terasa sulit, Anda bisa membangun hubungan antar individu, daripada dalam sebuah kelompok,” lanjut Salemi

3. Manfaatkan komunikasi online

Ilustrasi bekerja Foto: dok. Unsplash
Jika Anda canggung untuk berkomunikasi secara langsung, Anda bisa mengoptimalkan pemakaian metode komunikasi online; seperti email atau grup WhatsApp. Pemakaian komunikasi online ini bisa Anda manfaatkan untuk berdiskusi dengan rekan kerja. Namun, metode komunikasi yang dipilih harus disesuaikan dengan lawan bicara Anda ya, Ladies!
ADVERTISEMENT

4. Tonjolkan kekuatan Anda saat rapat

Ilustrasi rapat. Foto: Pixabay
Banyak introvert lebih nyaman berkomunikasi dalam bentuk tulisan daripada lisan. Namun, jika Anda berada di ruangan meeting yang penuh dengan ekstrovert, mungkin hal ini bisa menjadi sebuah tantangan tersendiri.
“Anda mungkin merasa dirugikan, padahal sebenarnya tidak. Anda bisa memainkan kekuatan Anda salah satunya dengan mendengarkan,” lanjut Salemi.
Salemi mengatakan, introvert cenderung menjadi pendengar yang baik dan juga pintar dalam memecahkan berbagai masalah di dalam kepala. Dengan kelebihan itu, introvert bisa diandalkan dalam mencari sebuah solusi dan menjabarkan ide-ide yang mungkin tak pernah dipikirkan oleh pekerja lain.

5. Keluarlah dari zona nyaman

Ilustrasi mengobrol dengan rekan kerja Foto: Shutterstock
Orang introvert cenderung menghindari keramaian, sehingga ia selalu menghindari berbicara di depan umum. Namun dalam dunia kerja, ini bisa merugikan.
ADVERTISEMENT
“Jika Anda ingin maju dalam dunia karier, Anda harus berani tampil di depan banyak orang, berani berbicara dengan atasan, dan juga pandai berbicara. Namun, jika hal ini terdengar menakutkan atau membuat Anda tidak percaya diri, cobalah untuk melakukan berbagai persiapan atau latihan,” tutup Salemi.