Tips Makeup Sederhana saat Harus Pakai Masker untuk Antisipasi Virus Corona

4 Maret 2020 8:02 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Makeup saat harus pakai masker. Foto: dok. YouTube/Coco Riley
zoom-in-whitePerbesar
Makeup saat harus pakai masker. Foto: dok. YouTube/Coco Riley
ADVERTISEMENT
Sejak merebaknya virus Corona, masyarakat menjadi lebih mawas diri dengan mengambil tindakan pencegahan. Salah satunya adalah menggunakan masker saat berada di tempat dan transportasi umum, termasuk juga para perempuan.
ADVERTISEMENT
Namun, ada satu hal yang menjadi permasalahan perempuan dalam menggunakan masker. Yaitu makeup yang terkadang suka menempel di masker dan justru merusak riasan wajah. 
Makeup saat harus pakai masker. Foto: dok. YouTube/Coco Riley
Beauty Vlogger asal Korea Selatan, Riley, belum lama ini berbagi tips makeup sederhana saat harus memakai masker. Dalam vlog terbaru yang diunggah di YouTube, vlogger dengan subscriber lebih dari 117 ribu ini mengatakan bahwa saat mengenakan masker sebaiknya hindari menggunakan foundation dan fokus merias area mata.
Seperti apa tipsnya? Simak ulasannya berikut ini:

1. Jangan lewatkan penggunaan skin care

Makeup saat harus pakai masker. Foto: dok. YouTube/Coco Riley
Agar makeup lebih tahan lama, jangan lupa untuk menggunakan skin care terlebih dahulu. Skin care bisa dilakukan sesuai dengan rutinitas skin care harian Anda untuk memastikan kulit tetap terawat.
ADVERTISEMENT
Dalam video yang diunggahnya, Riley hanya menggunakan essence dan ampoule untuk membuat kulit lembap dan kenyal. Setelah itu, ia menggunakan sunscreen matte yang memiliki tekstur ringan seperti lotion.

2. Tak perlu pakai foundation

Ganti foundation dengan tinted moisturizer. dok. YouTube/Coco Riley.
Setelah skin care, Riley tidak menggunakan foundation atau bb cushion. Sebagai penggantinya, ia menggunakan tinted moisturizer yang dipulaskan secara tipis-tipis. Ia menyarankan untuk mencari tinted moisturizer yang memberikan efek cerah pada kulit, sekaligus membuat wajah dewy. Pulaskan pelembap ke seluruh wajah, termasuk juga di bagian leher.
Anda juga tidak perlu menggunakan blush on, bronzer atau highlighter. Makeup ini dapat terhapus dengan sendirinya saat memakai masker dan justru membuat area pipi terlihat patchy (pecah-pecah).

3. Fokus dengan riasan mata

Cukup gunakan concealer bawah mata. Foto: dok. YouTube/Coco Riley
Karena sebagian wajah akan ditutupi masker, maka riasan wajah bisa berfokus di bagian mata. Riley menyarankan untuk memulaskan concealer tipis-tipis di bagian bawah mata agar mata terlihat tidak kusam.
Aplikasikan maskara. Foto: dok. YouTube/Coco Riley
"Sehari-hari, saya biasanya hanya pakai eyeshadow warna natural, pakai eyeliner pada garis mata dan maskara dua lapis," jelas Riley dalam vlognya.
ADVERTISEMENT

4. Pakai bedak tabur transparan untuk 'mengunci' makeup

Pakai bedak transparan. Foto: dok. YouTube/Coco Riley
Untuk 'mengunci' makeup agar tidak luntur dan menempel di masker, Riley menyarankan untuk memulaskan bedak tabur transparan di seluruh wajah. Ulangi langkah ini sebanyak dua kali untuk memastikan makeup tidak akan luntur.

5. Perhatikan saat memilih riasan bibir

Pakai lip tint. Foto: dok. YouTube/Coco Riley
Terkadang, lipstik kerap menempel di masker dan membuat masker menjadi tidak higienis. Untuk menghindari hal ini, Anda bisa menggunakan liptint yang dipulaskan tipis-tipis pada bagian tengah bibir. Bila diperlukan, sebaiknya gunakan lipbalm berwarna ketimbang lipstik atau liptint, lipbalm berwarna dapat menghidrasi bibir dan cepat menyerap ke kulit tanpa membuat bibir terlihat pucat.
Ladies, siap mengikuti tips makeup yang satu ini?