Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Mahasiswa KKN Undip Perkenalkan Pijat I LOVE U’ Atasi Sembelit Pada Bayi
15 Agustus 2024 15:47 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Laela Nur Rohmah tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Sukoharjo, Mahasiswa KKN Tim II Undip menggelar kegiatan program kerja monodisiplin pada acara posyandu yang dilakasanakan di Puri Gading, Desa Grogol, Kecamatan Grogol, Kabupaten Sukoharjo pada hari Rabu (07/08/2024).
ADVERTISEMENT
Program kerja ini diprakasai oleh Laela Nur Rohmah, mahasiswa dari program studi Keperawatan, Fakultas Kedokteran. Laela memperkenalkan Teknik pijat ‘I Love U’ kepada para ibu peserta posyandu untuk mengatsi sembelit pada bayi.
Dari data sensus Desa Grogol yang telah dikumpulkan oleh Laela, didapati bahwa jumlah bayi dan balita di sini cukup banyak. Jumlah ini menjadi perhatian tersendiri, khususnya pada bidang kesehatan karena sembelit atau konstipasi merupakan penyakit yang sering dialami oleh bayi dan balita.
Merespon isu tersebut, mahasiswa KKN Tim II Undip memperkenalkan Teknik pijat ‘I Love U’. Teknik ini dilakukan dengan cara menggerakkan tangan di sekitar perut untuk merangsang pencernaan dengan menggunakan gerak peristaltik. Stimulasi yang diberikan tersebut akan meningkatkan frekuensi buang air besar.
ADVERTISEMENT
“Persiapan untuk program kerja ini adalah memperbanyak referensi teknik pijat sembelit untuk bayi pada platform media sosial, jurnal, dan berbagai sumber terpercaya lainnya. Kemudian merakukan praktik sebelum edukasi diberikan kepada peserta,” terang Laela.
Kegiatan ini dilaksanakan dengan disambut oleh antusiasme bidan Puskesmas Grogol yang menjadi pendamping saat program kerja berlangsung dan para peserta yang aktif berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.
Luaran dari program kerja ini adalah leaflet yang berisikan informasi dan cara mengenai teknik pijat ‘I Love You’ untuk mengatasi sembelit pada bayi. Untuk rencana tindak lanjut dari program kerja ini yaitu melakukan pemantauan kepada posyandu berikutnya terkait penerapan teknik pijat tersebut. Selain itu memberikan kontak narahubung supaya dapat berdiskusi mengenai hal tersebut sehingga masyarakat Desa Grogol dapat lebih peduli terhadap masalah kesehatan.
ADVERTISEMENT
Live Update