Ada 2 Kecamatan di Tulang Bawang, Lampung Terdampak Angin Puting Beliung

Konten Media Partner
20 Mei 2020 21:00 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Salah satu rumah terdampak angin puting beliung di Tulang Bawang Barat, Lampung, Rabu (20/5) | Foto: Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Salah satu rumah terdampak angin puting beliung di Tulang Bawang Barat, Lampung, Rabu (20/5) | Foto: Istimewa
ADVERTISEMENT
Lampung Geh, Tulang Bawang - Setidaknya ada dua kecamatan di Tulang Bawang, Lampung yang terdampak akibat bencana angin puting beliung yang terjadi pada Rabu (20/5) sore tadi.
ADVERTISEMENT
Kapolres Tulang Bawang, AKBP Andy Siswantoro, mengatakan bahwa ada dua kecamatan yang menjadi korban akibat peristiwa bencana tersebut.
"Ini kebetulan perbatasan kecamatan, jadi ada 2 kecamatan yang terdampak," ujarnya saat dihubungi Lampung Geh, Rabu (20/5) malam.
Dua kecamatan yang terdampak tersebut yaitu Kecamatan Banjar Agung dan Kecamatan Banjar Margo.
"Ini Kecamatan Banjar Agung sama Banjar Margo. Tapi kebetulan karena bersebelahan saja," jelas dia.
Laporan terkini yang ia dapatkan ada 20 rumah yang mengalami rusak parah akibat bencana angin puting beliung itu.
"Kalau laporan sementara baru sekitar 20 rumah yang rusak parah, kalau yang masih bisa dihuni masih banyak. Kalau ini dekat pemukiman tengah kota, terdampak cuma gak terlalu parah juga," terangnya.
ADVERTISEMENT
Menurutnya proses pembersihan material akibat puting beliung juga dibantu warga sehingga prosesnya tergolong cepat.
"Kalau warganya alhamdulilah bisa mandiri, tapi dalam hal tertentu tetap kita support juga," kata dia.
Namun hingga kini pihaknya belum dapat memastikan jumlah pasti akibat bencana tersebut.
"Tapi belum bisa saya pastikan jumlah rumahnya, tapi nanti saya update lagi datanya," pungkasnya.(*)