Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten Media Partner
Ajak Boikot Produk Penjajah, PCNU Bandar Lampung Serukan Dukung Palestina
16 April 2025 20:49 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
ADVERTISEMENT
Lampung Geh, Bandar Lampung - Ketua Rais Syuriyah Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Bandar Lampung menyatakan dukungan terhadap seruan aksi perjuangan kemerdekaan rakyat Palestina, di Tugu Adipura, pada Sabtu (19/4) mendatang.
ADVERTISEMENT
Dukungan ini disampaikan saat tim Aliansi Lampung Bersama Palestina melakukan kunjungan di Pesantren Bustanul Falah Kaliawi.
Salah satu koordinator aksi menyampaikan adanya kunjungan ini merupakan bentuk solidaritas perjuangan untuk kemerdekaan rakyat Palestina.
"Kami bersama tim Aliansi Lampung Bersama Palestina beras di Pesantren Bustanul Falah Kaliawi, di bawah asuhan Kiai Izzuddin Abdussalam yang merupakan ketua Rais Syuriyah PCNU Bandar Lampung. Alhamdulillah kami satu pandangan, satu tujuan: menyuarakan krisis kemanusiaan di Palestina sebagai betuk dukungan sesama manusia," ucap Yasir.
Selain itu, Kiai Izzuddin Abdussalam selaku Ketua Rais Syuriyah PCNU Bandar Lampung mengajak seluruh masyarakat khususnya umat Islam yang ada di Provinsi Lampung untuk dapat berpartisipasi dalam Aksi Nyata Lampung Bersama Palestina Jilid 3 yang akan diselenggarakan pada Sabtu (19/4) mendatang.
ADVERTISEMENT
"Aksi adalah wujud nyata keprihatinan kita terhadap saudara-saudara kita seiman yang sedang tertindas di Palestina," ujarnya.
Kiai Izzuddin juga mangajak masyarakat untuk memboikot produk-produk yang terafiliasi dengan genosida yang terjadi di Palestina.
"Mari kita hindari produk-produk yang secara terang-terangan mendukung kezaliman terhadap rakyat Palestina," tegasnya.
Untuk itu, ia berharap dengan adanya aksi nyata ini masyarakat Lampung dapat ikut berperan dalam perjuangan membela kemerdekaan Palestina.
"Mudah-mudahan dengan mengikuti aksi nyata ini, kita semua mendapat barokah, Taufik, hidayah dan inayah dari Allah SWT. Semoga kita dan negeri kita senantiasa aman, damai dan masyarakatnya sejahtera," pungkasnya. (Put/Ansa)