Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Konten Media Partner
Cerita Dyah Cahya Prameswari Lulusan Unila yang Dapat Beasiswa Jovial Da Lopez
21 November 2022 11:33 WIB
ยท
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Lampung Geh, Bandar Lampung - Universitas Lampung pada Sabtu (19/11) menggelar wisuda di GSG Unila, salah satu mahasiswa yang diwisuda yakni Dyah Cahya Prameswari mahasiswa dari Fakultas Kedokteran.
ADVERTISEMENT
Dyah merupakan mahasiswa yang mendapat beasiswa dari konten kreator Jovial Da Lopez dan juga adiknya Andovi Da Lopez. Saat prosesi wisuda Jovial Da Lopez bahkan ke Unila langsung untuk menemui Dyah.
Kepada Lampung Geh, Dyah bercerita dirinya bisa mendapatkan beasiswa dari mereka.
"Beasiswa ini diadakan pada tahun 2017 lalu tepatnya saat saya awal kelas 12 SMA. Giveback berupa beasiswa diadakan oleh SkinnyIndonesia24 milik Kak Jovial Da Lopez dan Kak Andovi Da Lopez dalam rangka memperingati 1 juta subscribers mereka," kata Dyah saat dihubungi Lampung Geh, Senin (21/11).
Ia lalu mendapat informasi jika ada program beasiswa dari rekannya dan kemudian ia mencoba untuk mendaftar.
"Saat itu ada yang merekomendasikan saya untuk mengikuti beasiswa itu, lalu saya cari informasi terkait beasiswa itu ada di channel YouTube mereka," jelasnya.
Wanita berusia 21 tahun itu mengungkapkan jika saat itu persyaratan untuk mengikuti program beasiswa hanya mengupload video di YouTube.
ADVERTISEMENT
"Video tersebut berisi jawaban dari pertanyaan yang Kak Jo dan Andovi berikan, dan saat itu ada 2 pertanyaan yang harus dijawab," ungkapnya.
Beruntungnya, saat itu ia terpilih menjadi salah satu penerima program beasiswa tersebut.
"Jadi saat itu di pengumuman pertama ada 48 siswa yang terpilih, dan saat itu kami mendapatkan paket bimbel gratis dari Ruangguru selama 1 tahun selama kelas 12. Kemudian, pengumuman kedua setelah kami masuk perguruan tinggi, dan alhamdulillah saya jadi salah satu dari tiga penerima beasiswa Da Lopez untuk dibiayai kuliahnya," ujarnya.
Dyah dan keluarganya mengaku senang dan bersyukur bisa mendapat beasiswa dari Jovial Da Lopez dan juga Andovi Da Lopez hingga bisa lulus kuliah saat ini.
ADVERTISEMENT
"Saya dan keluarga sangat bersyukur banget karena dengan adanya beasiswa ini sangat berperan penting dalam perkuliahan saya, karena alhamdulillah Kajo dan Kak Andovi memberikan bantuan berupa UKT selama S1, jadi saya sekeluarga sangat bersyukur dan berterimakasih," tuturnya.
Selanjutnya, Dyah mengatakan setelah lulus S1 dari Fakultas Kedokteran Unila dirinya akan melanjutkan ke profesi dokter.
"Untuk ke depannya insya allah melanjutkan ke profesi dokter, mohon doanya ya, semoga dilancarkan dan dimudahkan dalam proses selanjutnya," tutupnya. (*)