Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.102.1
Konten Media Partner
Cerita Warga Bandar Lampung: Setiap Hujan Hampir Selalu Banjir
23 Mei 2021 20:31 WIB

ADVERTISEMENT
Lampung Geh, Bandar Lampung - Sejumlah warga Kota Bandar Lampung harus mendapati rumahnya banjir setiap kali hujan dengan waktu yang singkat. Meskipun hujan tidak dalam keadaan lebat.
ADVERTISEMENT
Hal ini pun dialami oleh Andri warga Jalan Gunung kancil, Gang Menara II, Jagabaya II Kecamatan Way Halim Bandar Lampung.
Ia mengatakan, kejadian ini sudah sangatlah sering. Setiap hujan tiba, bahkan intensitas normal, dalam waktu satu jam air dari saluran irigasi meluap kejalan hingga masuk ke dalam rumah.
"Terakhir saya mengalami tadi sebelum Ashar, sekitar jam setengah 3. Setelah hujan, air meluap dan masuk rumah," katanya, Sabtu (22/5).
Menurutnya, jika hujan lebat ketinggian air di jalan tepat depan rumahnya bisa mencapai lutut orang dewasa. Dimana pasti air tersebut juga masuk ke dalam rumah.
Saat ditanyakan kerusakan perabotan rumahnya, Andri mengatakan karena sudah menjadi biasa ia dan keluarganya selalu siap mengamankan perabotan maupun barang-barang lainnya jika hujan tiba.
ADVERTISEMENT
"Itu sudah biasa (hujan kemudian banjir), jadi kami kalau hujan langsung mengamankan barang-barang. Bahkan saluran wastafel di dapur langsung kami tutup supaya tidak meluap keatas (ke lantai)," terangnya kepada Lampung Geh.
Banjir yang kerap merugikan Andri dan warga lainnya ini memang sudah lama. Dalam penuturannya, tiga tahun terakhir lebih sering banjir walaupun hujan tidak lebat.
Ia berharap pihak pemerintah berwewenang menengok dan memberikan solusi atas apa yang warga setempat alami.
"Kami berharap pemkot atau wali kota segera melirik daerah kami untuk irigasinya segerak ditindak. Sebab, kami sebagai warga di sini, menduga ada masalah dengan saluran irigasi yang berhubung juga dengan irigasi Perumahan Palmsville," ujar Andri.
Palmsville sendiri juga berlokasi di Jagabaya II, Kecamatan Way Halim. Andri juga mengatakan pemerintah setempat khususnya Kota Bandar Lampung melakukan pengecekan pada irigasi Perumahan tersebut. Dimana diduga penyebab air dari irigasi Gang Menara II meluap hingga masuk ke dalam rumah.(*)
ADVERTISEMENT