Konten Media Partner

Diduga Rem Blong, Truk Tabrak Pohon di Pelabuhan Bakauheni, 1 Orang Meninggal

23 September 2023 22:59 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Diduga rem blong, truk muatan gabah tabrak pohon di Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan. | Foto: Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Diduga rem blong, truk muatan gabah tabrak pohon di Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan. | Foto: Istimewa
ADVERTISEMENT
Lampung Geh, Lampung Selatan - Diduga rem blong, truk muatan gabah melaju kencang hingga menabrak pohon di Bakauheni, Lampung Selatan, Sabtu (23/9) malam.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan beberapa video yang diterima Lampung Geh, terlihat mobil truk kuning melaju bebas. Tampak warga berlari menyelamatkan diri dari truk tersebut.
Saat dikonfirmasi Lampung Geh, Kepala KSKP Bakauheni, AKP Ridho Rafika membenarkan insiden kecelakaan tersebut.
"Iya benar, barusan (kecelakaan truk di Bakauheni)," katanya, Sabtu (23/9) malam.
Ia mengatakan saat ini anggota telah berada di lokasi untuk melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).
"Anggota masih di lokasi, masih dalam proses evakuasi, truk itu diduga rem blong hingga menabrak pohon," ungkapnya.
Menurutnya, akibat insiden kecelakaan tersebut, satu orang meninggal dunia. Sedangkan, supir truk telah dievakuasi ke Puskesmas tersebut.
"Iya ada korban jiwa, informasi sementara itu keneknya, kalo supirnya dibawa ke Puskesmas," ungkapnya.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, terkait kronologi terkait insiden kecelakaan tersebut, tim Lampung Geh masih menunggu data resmi dari pihak terkait. (Yul)