Konten Media Partner

Kecelakaan di Pesibar, Lampung, Bus Masuk Jurang dan Terbakar, 3 Orang Meninggal

12 Desember 2024 15:23 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bus masuk jurang dan terbakar di tanjakan Manullah, Kabupaten Pesisir Barat, Lampung. | Foto: Dok Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Bus masuk jurang dan terbakar di tanjakan Manullah, Kabupaten Pesisir Barat, Lampung. | Foto: Dok Istimewa
ADVERTISEMENT
Lampung Geh, Pesisir Barat - Satu unit bus masuk ke dalam jurang di tanjakan Manullah, Kabupaten Pesisir Barat, Lampung. Akibatnya, bus tersebut terbakar dan menewaskan 3 orang.
ADVERTISEMENT
Dalam video yang diterima Lampung Geh, terlihat bus PO Putra Raflesia dengan nomor polisi BD 7089 AU terbakar di dalam jurang.
Saat dikonfirmasi, Kapolres Pesisir Barat, AKBP Alsyahendra membenarkan kejadian tersebut. Ia mengatakan bus tersebut membawa 8 penumpang.
"Benar, tadi malam (Rabu, 11 Desember 2024) sekitar pukul 21.00 WIB terjadi lakalantas tunggal satu unit bus terjatuh dalam jurang sedalam 70 meter," katanya.
Lanjut Kapolres, akibat kecelakaan tersebut, tiga orang meninggal dunia yakni sopir bus atas dan dua orang penumpang.
Adapun identitas korban meninggal yakni sopir bus bernama Muhammad Sofyan dan dua orang penumpang atas nama Dedi Aditya warga Lebak Bulus dan Karta Jaya Sitepu warga Tambun Selatan.
"Saat ini korban selamat telah dievakuasi ke Puskesmas Lemong untuk menjalani perawatan. Sementara untuk korban tewas telah dibawa ke rumah sakit," pungkasnya. (Yul/Ansa)
ADVERTISEMENT