Konten Media Partner

Menikmati Ngopi dan Nongkrong ala Puncak di Sobat Kopi, Bandar Lampung

22 September 2022 13:49 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sobat Kopi Gunung Balau, Senin (19/9/2022) | Foto: Roza Hariqo/Lampung Geh
zoom-in-whitePerbesar
Sobat Kopi Gunung Balau, Senin (19/9/2022) | Foto: Roza Hariqo/Lampung Geh
ADVERTISEMENT
Lampung Geh, Bandar Lampung - Bosen dengan kafe yang begitu-begitu aja, di Bandar Lampung ada kafe yang lokasinya di atas Gunung Balau dengan view lampu-lampu cantik perkotaan nih!
ADVERTISEMENT
Namanya, Sobat Kopi Gunung Balau. Lokasinya di Way Gubak, Panjang, Kota Bandar Lampung atau sekitar 25 menit aja dari pusat kota. Dari atas sini pengunjung bisa lihat view perkotaan dan pesisir teluk Kota Bandar Lampung.
Sobat Kopi Gunung Balau, Senin (19/9/2022) | Foto: Roza Hariqo/Lampung Geh
Untuk masuk ke sini per motornya dikenakan biaya Rp 5 ribu aja, bukanya dari pukul 17.00 WIB sampai 23.00 WIB. Kita sarankan datangnya pas waktu sunset ya, karena sunset di sini keren banget.
Sobat Kopi Gunung Balau, Senin (19/9/2022) | Foto: Roza Hariqo/Lampung Geh
Harga tiap menunya juga nggak bikin kantong bolong, mulai dari Rp 6 ribu sampai Rp 15 ribu untuk menu makanannya. Sementara untuk minumannya mulai dari Rp 7 ribu sampai Rp 20 ribu aja, murah banget kan!
Sobat Kopi Gunung Balau, Senin (19/9/2022) | Foto: Roza Hariqo/Lampung Geh
Fasilitas juga terbilang cukup lengkap, ada musala buat kamu yang beragama Islam, toilet, bahkan juga ada live music-nya juga loh sekelik Lampung Geh. Dijamin nggak bakal nyesel deh kalo kamu datang ke sini.
Sobat Kopi Gunung Balau, Senin (19/9/2022) | Foto: Roza Hariqo/Lampung Geh
Untuk info lebih lanjut kamu bisa follow akun Instagram-nya @SobatKopiGunungBalau atau hubungi nomor berikut 0822-8842-5004 untuk info pemesanan. (*)
ADVERTISEMENT