Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten Media Partner
Pencurian Motor di Parkiran Coffee Shop Bandar Lampung, Sudah Terjadi 3 Kali
7 Maret 2025 13:23 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
ADVERTISEMENT
Lampung Geh, Bandar Lampung - Telah terjadi pencurian sepeda motor di area parkir coffee shop, Jalan Pangeran Antasari, Tanjung Baru, Kedamaian, Bandar Lampung, pada Senin (3/3).
Berdasarkan video rekaman CCTV yang diterima Lampung Geh, terlihat pelaku sedang membuka kunci motor yang terparkir di depan cafe. Saat berhasil membuka kunci motor pelaku langsung membawanya pergi.
Korban bernama Naila mengatakan, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 21.00 WIB. Saat itu ia bersama dengan rekannya sedang berada di cafe tersebut.
"Saat kami datang memang tidak ada tukang parkir yang berjaga, keadaan di cafe tersebut memang tidak ramai pengunjung. Setelah kami memesan dan pesanan siap, kami langsung naik ke lantai 2 sekitar pukul 20.26 WIB. Seperti biasa kami mengobrol dan sekitar pukul 21.15 WIB pegawai cafe berteriak 'Ka, motor Kakak yang mana? Yang helm cream bukan?' di situ kamu berdua langsung turun dan mengecek ternyata motor saya sudah tidak ada," jelasnya.
Ia juga mengatakan, aksi pencurian motor tersebut terekam oleh CCTV. Namun, dalam rekaman tersebut hanya terlihat tangan pelaku saat melakukan aksi pencurian motor.
"Dari rekaman cctv pelaku tidak terlihat, hanya tangan yang terlihat saat membobol kunci. Saya memang memarkirkan motor agak pinggir, dan pelaku paham letak CCTV. setelah berhasil membobol kunci, pelaku langsung menarik motor ke arah yang tidak terpantau CCTV," ujarnya.
Naila juga menyampaikan, kejadian pencurian motor di area tersebut bukan pertama kalinya.
"Karyawan bilang bahwa kejadian ini sudah yang ke tiga kalinya terjadi di situ, sebelumnya 2 kali pengunjung juga kehilangan motor, dan rata-rata yang hilang motor beat," kata Naila.
Akibat peristiwa ini, korban mengalami kehilangan satu unit motor Honda Beat Sporty warna hitam BE 2414 dan melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Tanjung Karang Timur, Bandar Lampung dengan nomor laporan LP/B/46/lll/2025/SPKT/Polsek Tanjung Karang Timur/Polresta Bandar Lampung/Polda Lampung. (Put/Ansa)
ADVERTISEMENT