Konten Media Partner

Pendaftaran Cawalkot Dibuka, KPU Bandar Lampung Sebut Eva-Dedy Sudah Konfirmasi

27 Agustus 2024 20:54 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ketua KPU Kota Bandar Lampung, Dedy Triadi | Foto : Ist
zoom-in-whitePerbesar
Ketua KPU Kota Bandar Lampung, Dedy Triadi | Foto : Ist
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Lampung Geh, Bandar Lampung - Pendaftaran calon Wali Kota dan wakil Wali Kota Bandar Lampung resmi dimulai hari ini, namun hanya satu pasangan calon yang telah memastikan diri untuk mendaftar.
ADVERTISEMENT
Eva Dwiana dan Dedy Amrullah, yang diusung oleh koalisi partai-partai besar, dijadwalkan untuk mendaftar pada hari kedua, 28 Agustus 2024, pukul 10.00 WIB.
Ketua KPU Bandar Lampung, Dedy Triyadi, menginformasikan bahwa pada hari pertama pendaftaran, belum ada pasangan calon lain yang mengajukan berkas pendaftaran mereka.
"Hingga sore ini, hanya pasangan Eva Dwiana dan Dedy Amrullah yang telah mengkonfirmasi jadwal pendaftaran mereka. Belum ada pendaftar lain yang resmi," jelas Dedy pada Lampung Geh, pada Selasa (27/8).
Dedy juga mencatat bahwa ada tiga LO (liaison officer) yang sudah melakukan konsultasi tentang proses pendaftaran, tetapi hingga kini hanya pasangan Eva Diana dan Dedy Amrullah yang telah melakukan konfirmasi.
Ia juga menyebutkan, bahwa pendaftaran untuk calon Wali Kota dan wakil Wali Kota ini akan berlangsung hingga 29 Agustus 2024 pukul 23.59.
ADVERTISEMENT
Diketahui, Pasangan Eva Dwiana-Dedy Amrullah, yang didukung oleh PKS, PAN, NasDem, PKB, Gerindra, Golkar, dan Demokrat, menjadi kandidat pertama yang memastikan keikutsertaan mereka.
Sementara itu, calon dari PDIP bersama beberapa partai non-parlemen masih belum diumumkan. (Cha/Put)