Konten Media Partner

Ratusan Polisi Diterjunkan Amankan Aksi Solidaritas bersama Palestina di Lampung

1 Juni 2024 8:17 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi Polisi. | Foto: Antara/Nyoman Budhiana
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Polisi. | Foto: Antara/Nyoman Budhiana
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Lampung Geh, Bandar Lampung - Polresta Bandar Lampung menerjunkan ratusan personel gabungan guna pengamanan aksi solidaritas bersama Palestina di Tugu Adipura, pada Sabtu (1/6).
ADVERTISEMENT
Kasi Humas Polresta Bandar Lampung, AKP Agustina Nilawati mengatakan jumlah personel yang dikerahkan dalam pengamanan tersebut sebanyak 300 orang.
"Total personel yang diterjunkan dalam pengamanan besok (Sabtu, 1 Juni 2024) sebanyak 300 personel," katanya.
Nila menjelaskan 300 personel yang disiapkan tersebut gabungan dari personel Polresta Bandar Lampung dan Ditsamapta Polda Lampung.
"Dalam pengamanan aksi besok, kita di bantu dua pleton dari Dit Samapta Polda Lampung," ungkapnya.
Menurut Nila, aksi solidaritas bersama Palestina itu bakal berlangsung sekitar pukul 12.00 WIB. Di mana, peserta aksi akan melakukan long march dari Masjid Taqwa menuju Tugu Adipura, Kota Bandar Lampung.
"Terkait rekayasa lalu lintas dalam aksi besok, bersifat situasional," ungkapnya.
Nila pun mengimbau kepada para peserta aksi untuk tetap menjaga ketertiban selama kegiatan tersebut berlangsung.
ADVERTISEMENT
"Ini aksi solidaritas, aksi damai, tentu harapan kita, kegiatan ini bisa berjalan lancar, aman dan tertib," pungkasnya. (Yul/Put)