Serba Serbi Idul Adha: Ladang Rejeki Penjual Kambing Musiman

Konten Media Partner
1 Agustus 2019 19:46 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Salah satu lapak pedagang kambing di Jalan Rusunasaid  | Foto : Rafika Restiningtias/ Lampung Geh.
zoom-in-whitePerbesar
Salah satu lapak pedagang kambing di Jalan Rusunasaid | Foto : Rafika Restiningtias/ Lampung Geh.
ADVERTISEMENT
Lampung Geh, Bandar Lampung - Menjelang Hari Raya Idul Adha pedagang kambing musiman mulai memadati beberapa titik di Kota Bandar Lampung mencari peruntungan dengan berjualan hewan kurban.
ADVERTISEMENT
Perayaan Hari Raya Kurban atau Idul Adha menjadi salah satu hari besar bagi umat muslim, tak terkecuali berkah bagi pedagang kambing musiman yang menjajakan dagangannya untuk kurban pada Hari Raya Idul Adha nanti.
Pedagang kambing untuk kurban sudah banyak ditemui di beberapa titik di kota Bandar Lampung salah satunya di Jalan Rasunasaid. Pedagang kambing membuka lapaknya sudah dari beberapa hari yang lalu.
Rohidi salah satu pedagang kambing di Jalan Rusunasaid yang sudah berjualan kambing sejak tahun 2014 menuturkan beberapa orang sudah mulai mencari kambing untuk hari kurban nanti.
"Iya setahun sekali jual kambing, baru terjual 10 kambing yang terjual saat ini,"
Ia menuturkan pembeli akan mulai ramai pada H-5 Idul Adha nanti, namun tahun ini lebih menurun dibandingkan dengan tahun lalu akibat maraknya arisan hewan kurban.
ADVERTISEMENT
"Stok banyak cuma tahun ini sepertinya menurun, ramai mulai H-5 sampai H-1 nanti," ungkapnya.
Ia menyiasati hal tersebut dengan adanya pembelian melalui online yakni via telepon.
Dani salah satu penjual kambing musiman di Jalan Rusunasaid | Foto : Rafika Restiningtias/ Lampung Geh
"Ada kita bisa juga melayani lewat telepon kalau mau pesan," ujarnya.
Untuk kambing yang dijual di lapaknya mulai dari Rp 2,5 juta- 4,5 juta tergantung dengan ukuran, sementara untuk jenisnya yakni kambing campuran (Gibas dan Etawa)
Sementara di lapak lain, Dani yang sudah 5 hari membuka lapak juga sudah banyak kambing yang terjual.
"Alhamdulillah ya satu dua, total 23 kambing sudah terjual dari 5 hari ini," ujarnya.
Kambing kurban di lapaknya dijual dengan harga yang berbeda-beda disesuaikan dengan ukuran kambing mulai dari Rp. 1,75 juta - Rp. 5 juta untuk yang paling besar dengan jenis kambing yang beragam.
ADVERTISEMENT
"Campur yang kita jual ada jenis kacang, rambon, dan PE," tambahnya.(*)
---
Laporan reporter Lampung Geh Rafika Restiningtias Editor : Asa Nirwana