Tari Siger Pengunten Jadi Pembuka Pertemuan antara Unila dan Kroasia

Konten Media Partner
24 Juni 2019 19:02 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Penari Siger Pengunten dalam acara pertemuan Unila dan Kroasia, Senin (24/6) | Foto : Putri Purnamasari/Lampung Geh
zoom-in-whitePerbesar
Penari Siger Pengunten dalam acara pertemuan Unila dan Kroasia, Senin (24/6) | Foto : Putri Purnamasari/Lampung Geh
ADVERTISEMENT
Lampung Geh, Bandar Lampung - Universitas Lampung dan University of Zagreb serta Vern University mengadakan pertemuan pada hari ini, Senin (24/6) di Gedung Rektorat, Universitas Lampung.
ADVERTISEMENT
Acara tersebut dihadiri oleh kurang lebih 70 peserta, acara ini bertujuan untuk memajukan dunia Pendidikan di Provinsi Lampung. Acara dibuka dengan penampilan lima wanita cantik yang memakai baju adat Lampung.
Mereka kompak menarikan tarian Lampung, salah satunya Tari Siger Pengunten. Menurut salah satu penari Putri Mariani (20), mereka sangat antusias dengan acara ini. Para penari latihan seminggu dua kali agar penampilan yang disaksikan langsung oleh Duta Besar Kroasia untuk Indonesia, Nebosja Koharovic tidak ada kesalahan.
“Saya seneng banget pas tau mau menari di acara ini, apalagi kan tamunya banyak bule-bule. Dubes Kroasia untuk Indonesia juga kan hadir. Jadi biar bagus latihannya dua kali seminggu,” ujarnya. (*)
---
Laporan reporter Lampung Geh, Putri Purnamasari
ADVERTISEMENT
Editor : M Adita Putra