news-card-video
24 Ramadhan 1446 HSenin, 24 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten Media Partner

Wanita di Lampung Timur Panjat Tower Setinggi 30 Meter Bikin Geger Warga

10 Oktober 2022 16:06 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Wanita panjat tower di Lampung Timur, Minggu (9/10/2022) | Foto: ist
zoom-in-whitePerbesar
Wanita panjat tower di Lampung Timur, Minggu (9/10/2022) | Foto: ist
ADVERTISEMENT
Lampung Geh, Lampung Timur - Seorang wanita nekat memanjat tower setinggi 30 meter di Desa Putra Aji, Kecamatan Sukadana, Kabupaten Lampung Timur bikin geger warga setempat, Minggu (9/10/2022).
ADVERTISEMENT
Berdasarkan informasi yang Lampung Geh himpun, diketahui wanita tersebut berinisial AW (31) warga Kota Metro. Usut punya usut, dirinya nekat memanjat tower lantaran memiliki permasalahan keluarga.
Kejadian itu pertama kali diketahui oleh seorang warga yang melihat ada seseorang di atas tower sekitar pukul 20.35 WIB. Ia langsung melaporkan kejadian itu kepada warga lainnya dan menghubungi pihak kepolisian.
Pihak kepolisian juga mendatangkan keluarga wanita tersebut untuk membujuk agar segera turun dari atas tower. Usai kurang lebih 3 jam berada di atas tower, wanita tersebut akhirnya berhasil dievakuasi turun dengan selamat.
"Upaya yang kami lakukan yakni menghimbau kepada warga untuk tidak gegabah, sehingga yang bersangkutan dapat dievakuasi dan diselamatkan," ujar Kabag Ren, Kompol Husni Ali Akbar.
ADVERTISEMENT
"Keluarga yang bersangkutan pun juga kami minta melakukan bujuk rayu agar dapat mengurungkan niatnya untuk bunuh diri. Memang yang bersangkutan ini mengalami gangguan bisu dan tuli," jelasnya. (*)