Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.97.0
![Yosse Destrio Putra petani manggis di Jawa Gadut, Kelurahan Limau Manih, Kecamatan Pauh, Kota Padang, Sumatera Barat, memperlihatkan buah manggis yang baru dipanennya di kebun, Selasa 26 Januari 2021. Foto: MN Hendra/Langkan](https://blue.kumparan.com/image/upload/fl_progressive,fl_lossy,c_fill,q_auto:best,w_640/v1611651835/xuphu3uyluloqu0cs0a0.jpg)
ADVERTISEMENT
Dinas Pertanian Kota Padang, Sumatera Barat, mencatat produksi manggis di daerah itu pada tahun 2020 mencapai 11.575 ton. Jumlah produksi ini meningkat bila dibandingkan tahun 2019 yang hanya 6.103 ton.
ADVERTISEMENT
Kepala Dinas Pertanian Kota Padang Syahrial Kamat mengatakan produksi manggis di Padang hampir sebagian besar di ekspor. Dimana manggis yang diekspor itu merupakan kualitas super.
Proses sortiran pun telah dilakukan sejak dari pengumpul, dan setelah disortir, barulah dikirim ke eksportir.
Syahrial menjelaskan tanaman manggis di Padang jumlahnya mencapai 28.613 batang tanaman manggis. Tidak seluruh tanaman itu sudah berbuah atau menghasilkan.
Hanya 15.820 batang manggis yang selama ini telah menghasilkan. Sementara untuk 4.231 batang lagi tidak menghasilkan buah di tahun 2020. Sedangkan sisanya yakni 8.701 batang lagi, masih belum menghasilkan atau merupakan tanaman yang baru ditanam
Untuk memperluas tanaman manggis ini, Dinas Pertanian Padang menyiapkan 1.400 bibit manggis untuk di tanam pada tahun 2021 ini disejumlah daerah di Padang.
Direncanakan 1.400 bibit manggis itu akan diberikan kepada kelompok tani yang berminat untuk menanam manggis. Seperti untuk Kecamatan Pauh, Kuranji, Padang Selatan, Bungus Teluk Kabung, dan Koto Tangah.
Harga manggis yang dijual pengumpul di Kota Padang terbilang cukup bagus yakni Rp14.000 per kilogramnya. Diperkirakan 2-5 tahun ke depan Padang bakal menjadi salah satu daerah sentra manggis di Sumatera Barat.
ADVERTISEMENT