Minang Diaspora Network Bantu Laboratorium Unand yang Kehabisan Dana

Konten Media Partner
3 Agustus 2021 19:40 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pengumuman di Laboratorium Pusat Diagnostik dan Riset Penyakit Infeksi Fakultas Kedokteran Universitas Andalas. Foto: istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Pengumuman di Laboratorium Pusat Diagnostik dan Riset Penyakit Infeksi Fakultas Kedokteran Universitas Andalas. Foto: istimewa
ADVERTISEMENT
Minang Diaspora Network (MDN) Global mengajak perantau Minang di seluruh negara untuk mengumpulkan donasi membantu penanganan COVID-19 di Sumatera Barat.
ADVERTISEMENT
Wakil Bendahara Umum MDN Global Mulyeni Halim mengatakan bantuan tersebut nantinya akan ditujukan untuk Laboratorium Pusat Diagnostik dan Riset Penyakit Infeksi Fakultas Kedokteran Unand yang sedang mengalami kesulitan biaya untuk consumables pengambilan swab.
"Selain untuk labor, bantuan tersebut juga bisa digunakan untuk program Nagari Tageh dalam membantu penderita COVID-19 yang isolasi mandiri," katanya, Selasa 3 Agustus 2021.
Dia menyebutkan untuk donasi bisa disalurkan melalui rekening Minang Diaspora khusus bantuan sosial di Bank Rakyat Indonesia (BRI) dengan nomor rekening 212401000148303.
Sebelumnya, Laboratorium Pusat Diagnostik dan Riset Penyakit Infeksi Fakultas Kedokteran Universitas Andalas Padang, Sumatera Barat, kini tengah dalam masa tersulit.
ADVERTISEMENT
Kepala Laboratorium Pusat Diagnostik dan Riset Penyakit Infeksi Fakultas Kedokteran Unand, Andani Eka Putra, mengatakan, saat ini pihaknya tengah kehabisan dana, karena dari Pemprov Sumatera Barat tidak lagi memberikan anggaran.
"Ya terpaksa menggalang donasi untuk setiap pengambilan swab," katanya, Selasa 3 Agustus 2021.
Dia menjelaskan untuk donasi yang dilakukan itu, diperuntukan buat biaya consumables. Donasi ini telah berjalan sejak tiga hari belakangan.
“Biaya consumables itu barang-barang plastik. Seperti filter tip, tabung dan cup-cup,” ujarnya.