Tuntutan Tak Dipenuhi Manajemen, Driver Go-Car Padang Mogok Lagi

Konten Media Partner
27 Maret 2018 20:58 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Logo Gojek. (Foto: Muhammad Fikrie/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Logo Gojek. (Foto: Muhammad Fikrie/kumparan)
ADVERTISEMENT
Langkan.id, Padang - Pengemudi Go-Car Padang kembali menggelar aksi mogok alias off bid, Selasa (27/3). Pertemuan dengan manajemen PT Gojek Indonesia cabang Padang berakhir buntu.
ADVERTISEMENT
"Perwakilan kami telah bertemu dengan PT GI cabang Padang, namun karena belum ada hasil, makanya aksi off bid masih terus berlangsung," ujar salah seorang pengurus Asosiasi Padang Online, Joko kepada Langkan.id ditemui pada Selasa (27/3).
Joko mengatakan, tidak ada kesepakatan dalam pertemuan tersebut. PT Gojek Indonesia cabang Padang akan meneruskan aspirasi pengemudi ke kantor pusat.
"Aspirasi kami ditanggapi dengan akan dilaporkannya ke pusat. Sehingga karena masih menunggu jawaban pusat, kami masih memilih off bid," ujarnya.
Ia berharap, PT Gojek Indonesia segera menjawab aspirasi pengemudi di Padang yaitu diberlakukannya kembali insentif 12 poin.
Aksi off bid ini sudah berlangsung sejak Senin (26/3). Pengemudi yang mogok ini terdiri dalam beberapa komunitas dan organisasi yang tergabung dalam Asosiasi Padang Online.
ADVERTISEMENT
Awalnya, insentif yang diberlakukan untuk driver area Kota Padang, yakni 7 poin dengan bonus Rp 75 ribu, poin 9 bonus Rp 100 ribu, dan poin 12 bonusnya Rp 125 ribu. Artinya total bonus Rp 300 ribu.
Namun, terhitung sejak Sabtu sejak (24/3) terjadi perubahan. Poin 8 dengan bonus Rp 80 ribu dan poin 15 dengan Rp 120 ribu. Totalnya Rp 200 ribu. (Almurfi Syofyan)